Jateng
Selasa, 13 Februari 2018 - 06:50 WIB

PEMADAMAN LISTRIK : Waspada! Listrik di 6 Daerah Jateng Ini Padam, Selasa (13/2/2018)

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemadaman listrik. (Ukpreppersguide.co.uk)

Pemadaman listrik atau penghentian pelayanan PLN mendera enam daerah di Jateng, Selasa (13/2/2018).

Semarangpos.com, SOLO – Penghentian pelayanan PLN berupa pemutusan aliran listrik mendera enam daerah di Jawa tengah (Jateng), Selasa (13/2/2018). Dikutip dari akun Twitter milik PLN Distribusi Jateng dan DIY, @infolistrikdjty, enam daerah di Jateng yang terkena pemadaman listrik itu adalah Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, Kabupaten Kendal, Kabupaten Pemalang, dan Kabupaten Tegal.

Advertisement

Pemadaman listrik di Kota Semarang mendera kawasan Jl. Kanguru dan Jl. Majapahit Raya di Kecamatan Gayamsari serta Jl. Palebon Raya dan Jl. Gemah di Kecamatan Pedurungan. Di Kabupaten Semarang, penghentian pelayanan PLN serupa menyasar kawasan Jl. Gatot Subroto dan Jl. Tarubudaya di Kecamatan Ungaran Barat.

Untuk Kota Salatiga, pemadaman listrik mendera kawasan Blotonga, Pulutan, dan sekitar Jl. Lingkar Salatiga di Kecamatan Sidorejo. Pemadaman listrik di Kabupaten Kendal berlangsung di Desa Pucangrejo dan Desa Jenarsari di Kecamatan Gemuh.

Penghentian pelayanan PLN serupa yang juga mendera Kabupaten Pemalang berlangsung di Desa Ambokulon dan Desa Ambowetan di Kecamatan Comal serta Desa Pamutih, Desa Padek, Desa Blendung, dan Desa Pagergunung di Kecamatan Ulujami. Sedangkan di Kabupaten Tegal, pemadaman listrik menyasar Desa Trayeman, Desa Kudaile, Desa Pakembaran, Kejaksaan Negeri Slawi, dan SMPN 1 Slawi di Kecamatan Slawi.

Advertisement

PLN Distribusi Jateng dan DY menyatakan penghentian pelayanan itu disebabkan adanya pemeliharaan jaringan listrik. Jika ada pemadaman listrik dli luar jadwal, PLN Distribusi Jateng dan DIY memastikan adanya gangguan dan pelanggan diminta melaporkannya melalui call center di nomor 123 dengan menyertakan kode wilayah atau melalui Twitter dengan me-mention akun @pln_123 dan @infolistrikdjty. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif