Jateng
Senin, 5 Februari 2018 - 18:50 WIB

Derbi Pantura Jateng Sambut Liga 2 Musim 2018

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Persik Kendal. (@persikkendal_official)

Liga 2 disambut dengan laga uji coba dua tim dari kawasan Pantura Jateng.

Semarangpos.com, KENDAL – Menjelang Liga 2 musim 2018, dua tim yang berbasis di kawasan Pantai Utara Jawa Tengah (Pantura Jateng), Persik Kendal dan Persibat Batang, akan bertemu dalam suatu pertandingan uji coba. Laga tersebut akan digelar di Stadion Utama Kendal, Desa Kebondalem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal, Jateng, Jumat (9/2/2018) pukul 15.00 WIB.

Advertisement

Penyelenggaraan laga uji coba yang melibatkan dua tim Liga 2 itu dikabarkan langsung pihak media Persik Kendal melalui akun Instagram @seputar_persik_kendal, Senin (5/2/2018). Laga melawan Persibat Batang itu menjadi laga pertama bagi pelatih anyar Persik Kendal, Eduard Tjong.

Sementara itu, bagi Persibat Batang, laga tersebut seakan-akan menjadi laga pengganti setelah pertandingan melawan Persiba Balikpapan yang rencananya digelar Senin (5/2/2018) dipastikan batal. Persibat Batang merupakan tim yang musim lalu telah merasakan atmosfer Liga 2, sedangkan Persik Kendal merupakan tim promosi Liga 2 yang pada musim lalu masih berada di Liga 3.

[Baca juga Laga Persibat Batang vs Persiba Balikpapan Tak Peroleh Izin Polisi]

Advertisement

Pertandingan itu dipastikan akan digelar secara terbuka dan dapat ditonton siapa saja. Harga tiket masuk untuk menonton pertandingan uji coba itu beraneka ragam, mulai dari Rp15.000, Rp25.000, hingga Rp35.000.

Dalam laga tersebut, Persik Kendal wajib menang demi menegaskan diri layak berada di Liga 2. Sedangkan Persibat Batang, juga tak boleh kalah, mengingat Persik Kendal merupakan tim promosi yang bisa dibilang sebagai wajah baru di Liga 2. Maka dari itu, laga tersebut patut untuk disaksikan meskipun hanya pertandingan uji coba. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif