Jateng
Minggu, 4 Februari 2018 - 12:50 WIB

Liga 2 : Persik Kendal Pakai Seragam Merek Spanyol

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - CEO Persik Kendal, Wibowo Heru Setiawan (kiri), dan perwakilan Kelme, Sony (kanan), menandatangani kerja sama di mes pemain di lingkungan Stadion Kebondalem, Kabupaten Kendal, Jateng, Kamis (1/2/2018) malam. (Instagram-@persikkendal_official)

Liga 2 bakal dilakoni Persik Kendal dengan mengenakan seragam buatan perusahaan asal Spanyol.

Semarangpos.com, KENDAL – Menyongsong Liga 2 Indonesia Musim 2018, segala sesuatu dipersiapkan Persik Kendal, termasuk seragam tim. Persik Kendal yang musim ini menjadi tim promosi di Liga 2 rencananya akan memakai seragam buatan perusahaan pakaian yang berbasis di Spanyol, Kelme.

Advertisement

Dijelaskan manajemen Persik Kendal di media sosial Instagram, Persik Kendal telah menandatangani nota kesepahaman dengan Kelme di mes pemain di lingkungan Stadion Kebondalem, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (1/2/2018) malam. “Penandatanganan kontrak kerja sama @persikkendal_official bersama apparel Spanyol yaitu Kelme,” tulis pengelola akun resmi Instagram milik Persk Kendal, @persikkendal_official.

Penandatanganan kerja sama itu dilakukan CEO Persik Kendal Wibowo Heru Setiawan dan perwakilan Kelme, Sony. Sejumlah pemain dan awak manajemen Persik Kendal turut menyaksikan penandatanganan kerja sama dengan produsen peranti olahraga berlogo cakar tersebut.

Manajemen Persik Kendal menjelaskan Kelme akan menjadi seragam resmi Persik Kendal sepanjang Liga 2 musim 2018 berjalan. “Dengan demikian, resmi Persik Kendal di Liga 2 musim 2018 menggunakan Apparel Kelme Spanyol,” jelas manajemen Persik Kendal di akun Instagram tersebut.

Advertisement

Selain seragam, di hari yang sama, Bupati Kendal Mirna Annisa datang ke Stadion Kebondalem demi mengecek kesiapan tim berjuluk Laskar Bahurekso itu dalam menyongsong Liga 2 musim 2018. Bupati yang akrab disapa Mbak Nok itu juga mengecek keadaan stadion agar layak untuk menggelar Liga 2. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif