News
Jumat, 2 Februari 2018 - 16:00 WIB

Jokowi Banggakan Menteri-Menterinya yang Alumni UI

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menristekdikti M. Nasir (kiri) dan Rektor UI Muhammad Anis (kanan) meninggalkan ruangan seusai memberikan sambutan pada sidang terbuka Dies Natalis UI ke-68 di Balairung Universitas Indonesia, Depok, Jumat (2/2/2018). (JIBI/Solopos/Antara/Indrianto Eko Suwarso)

Presiden Jokowi menyatakan apresiasinya kepada UI dan menyebut 6 menterinya yang merupakan alumni UI.

Solopos.com, JAKARTA — Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan terima kasih kepada Universitas Indonesia (UI) yang telah banyak melahirkan pejuang pembangunan.

Advertisement

Tidak hanya itu, ucapan terima kasih dengan sarat makna diutarakan Presiden mengingat UI merupakan universitas penghasil menteri di Kabinet Kerja. “Sampai saat ini ada 6 alumni UI yang membantu saya di Kabinet Kerja,” ucap Presiden diikuti dengan tepuk tangan civitas akademika UI, Jumat (2/1/18).

Para menteri yang merupakan alumni UI antara lain Darmin Nasution, Puan Maharani, Sri Mulyani, Nila Moloek, Sofyan Djalil, serta Bambang Brodjonegoro. Sementara itu, Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko merupakan lulusan pascasarjana UI.

Selain itu, Jokowi juga mengapresiasi UI yang terus berinovasi untuk menghadirkan sumber daya manusia pendukung pembangunan nasional. Presiden juga berharap UI terus beradaptasi dengan perubahan dengan menghadirkan riset dan kurikulum sesuai tuntutan zaman.

Advertisement

“Selamat ulang tahun yang ke 68, dirgahayu. Bantulah Indonesia sehingga maju dan jaya” tambahnya. Baca juga: Acungkan Kartu Kuning ke Jokowi, Mahasiswa UI “Dikartu Merah” Paspampres.

Bertempat di Balaiirung Universitas Indonesia, Presiden tiba di lokasi acara pada pukul 08.45 WIB. Selain menghadiri Dies Natalis Ke-68 Universitas Indonesia, Presiden juga menyaksikan peresmian Forum Kebangsaan UI.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif