Jogja
Rabu, 31 Januari 2018 - 00:20 WIB

Le Minerale Edukasi Air Mineral Sehat untuk Olahraga

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sebagai official Mineral Water Indonesia Basket League (IBL) 2017-2018. (Foto istimewa/dokumen)

Le Minerale mengampanyekan pentingnya hidup sehat dengan mengonsumsi air mineral yang baik untuk kesehatan

Harianjogja.com, JOGJA-Sebagai official Mineral Water Indonesia Basket League (IBL) 2017-2018, Le Minerale mengampanyekan pentingnya hidup sehat dengan mengonsumsi air mineral yang baik untuk kesehatan.

Advertisement

Hal itu juga dilakukan dengan mengedukasi pelajar Jogja melalui kegiatan Le Minerale Sharing Session dan Coaching Clinic pelatihan basket di SMA Pangudi Luhur Jogja.

Brand Manager Le Minerale, Pramesthi Prasasya mengatakan pertandingan IBL menjadi momentum tepat untuk menyampaiakan pesan pentingnya hidup sehat dengan air mineral berkualitas kepada masyarakat Jogja.

“Kami sangat bersemangat mendukung penyelenggaraan IBL tahun ini karena melalui IBL kami dapat bersama-sama menyampaikan pesan tentang pentingnya gaya hidup sehat melalui olahraga,” ujar Pramesthi dalam rilisnya, Selasa (30/1/2018).

Advertisement

Pramesthi mengatakan Le Minerale sebagai air minum yang mengandung mineral alami sangat cocok dikonsumsi oleh atlet untuk memenuhi kebutuhan mineral dalam tubuh setelah berolahraga. Aktivitas berat seperti berolahraga, khususnya basket harus didukung oleh konsumsi air mineral yang tepat.

Di mana dalam air mineral itu harus mengandung mineral alami, seperti kalsium, magnesium, sodium, potassium, nitrat, bikarbonat, sulfat dan klorida.

“Berdasarkan jurnal internasional tentang nutrisi olahraga, konsumsi air yang mengandung mineral alami mempercepat pemulihan kapasitas aerobik dan kekuatan otot tungkai untuk meningkatkan kapasitas jantung serta menurunkan indikator kerusakan otot. Semua mineral alami yang berperan penting bagi tubuh tersebut, terkandung dalam Le Minerale,” papar dia.

Advertisement

Melanjutkan kegiatan edukatif tentang perlunya memilih air mineral yang baik untuk dikonsumsi, pada IBL seri Jogja ini Le Minerale juga menyelenggarakan Le Minerale Sharing Session.

Kegiatan talkshow ringan antara pemain IBL, komunitas pebasket junior dan perwakilan dari Le Minerale sebagai rangkaian kegiatan edukasi untuk mengajak masyarakat Indonesia memilih air mineral yang tepat saat dan setelah berolahraga.

Pada kesempatan kali ini, Le Minerale juga akan memberikan Coaching Clinic yaitu pelatihan bermain basket di mana pelajar SMA Pangudi Luhur Jogja berkesempatan mendapatkan pelatihan singkat dari para pemain IBL yang hadir.

“Seneng banget bisa hadir di acara Le Minerale Sharing Session bareng IBL, bisa ketemu pemain idola, sharing tips cara bermain basket profesional yang benar kaya apa. Selain itu kami juga dapat pengetahuan lebih kita jadi tau sekarang kalau mau olahraga sebaiknya minum air mineral bukan yang lain, karena emang lebih sehat,” ujar Sinfonia Dewi Chandra, dari SMA Pangudi Luhur Jogja.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif