News
Selasa, 23 Januari 2018 - 13:45 WIB

Dijuluki Raja, Pria Ini Tinggal di Istana Pasir Selama 22 Tahun

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Marcio dikerumuni anak-anak yang penasaran dengan istana pasir. (Istimewa/Mirror)

Raja Marcio tinggal di salah satu pantai di Rio de Janeiro.

Solopos.com, RIO DE JANEIRO – Seorang pria bernama Marcio Mizael Matolias, 44, menghabiskan 22 tahun terakhir hidupnya tinggal di istana pasir di Pantai Guanabara, Rio de Janeiro, Brasil.

Advertisement

Dilansir Mirror, Sabtu (20/1/2018), Marcio dipanggil warga sekitar sebagai Raja Marcio. Dia memiliki istana pasir dengan luas tiga meter persegi. Raja Marcio disebut memiliki kesukaan membaca, bermain golf dan memancing.

Marcio kerap menjadi perhatian pengunjung Pantai Guanabara. Tak jarang ia menjadi perhatian anak-anak karena sibuk menata istana pasirnya. Marcio harus rutin membasahi istana pasirnya agar tak roboh.

“Saya tumbuh di pantai ini [Guanabara]. Saya selalu tinggal di pantai. Orang-orang memilih membayar mahal untuk tinggal dekat pantai. Di sini saya tidak memiliki tagihan dan tetap bahagia,” jelas Marcio seperti dikutip Mirror.

Advertisement

Marcio berdiri di samping istana pasirnya. (Istimewa/Mirror)

Istana pasir milik Marcio bukan hanya hiasan belaka. Istana itu benar-benar bisa dimasuki, Marcio menyimpan koleksi bukunya di istana pasir tersebut. Marcio bercerita kekurangan istananya hanya satu, udaranya terlalu panas, meski pada malam hari.

“Pasir ini seperti mengurung suhu panas, jadi karang saat malam hari aku tak bisa tidur di dalam. Aku bisa menginap di rumah teman, namun aku lebih suka tidur di luar istana,” jelas Marcio.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Kisah Unik
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif