Jatim
Minggu, 21 Januari 2018 - 16:05 WIB

KECELAKAAN PONOROGO : Pemuda Sambit Meregang Nyawa setelah Menabrak Truk Berhenti di Tengah Jalan

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (JIBI/Solopos/Antara/Aloysius Jarot Nugroho)

Kecelakaan Ponorogo, seorang pengendara tewas setelah menabrak truk yang berhenti di tengah jalan.

Madiunpos.com, PONOROGO — Seorang pengendara sepeda motor bernama Ahmad Nuzul Huda, 23, warga Desa Wringinanom, Kecamatan Sambit, Ponorogo, meninggal dunia setelah menabrak truk yang terparkir di tengah Jl. Gatot Subroto, Kelurahan Brotonegaran, Kecamatan Ponorogo, Minggu (21/1/2018) sekitar pukul 04.30 WIB.

Advertisement

Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Satlantas Polres Ponorogo, Ipda Badri, mengatakan Ahmad Nuzul Huda menabrak truk berpelat nomor B 9496 ZI yang dikemudikan Rendi Nurvaisal, 23, warga Desa Pager Lor, Kecamatan Sudimoro, Pacitan.

Awalnya truk tersebut melaju dari arah selatan. Setibanya di lokasi kejadian truk mengalami kerusakan sehingga berhenti di tengah jalan Pacitan-Ponorogo itu. Selang beberapa saat, sepeda motor berpelat AE 4084 SB yang dikemudikan Huda melaju dari arah selatan tepat di belakang truk itu dan menabrak bagian belakang truk.

“Huda mengendarai sepeda motornya diperkirakan dengan kecepatan 50 km/jam. Sepeda motor itu menabrak bagian belakang truk,” jelas Badri, Minggu pagi.

Advertisement

Huda mengalami luka parah di bagian tubuhnya seperti pendarahan di hidung, dada, perut, kaki, tumit, dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Jasad Huda selanjutnya dibawa ke RSUD Dr. Harjono Ponorogo untuk diperiksa.

Badri menuturkan dari hasil olah TKP dan keterangan saksi disimpulkan kecelakaan ini terjadi akibat kelalaian pengemudi truk yang tidak memperhatikan tata cara berhenti dalam keadaan darurat. Seharusnya saat berhenti dalam keadaan darurat memberikan tanda sehingga pengendara di belakangnya bisa lebih waspada.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif