Sport
Jumat, 19 Januari 2018 - 09:10 WIB

PIALA FA : Teknologi VAR Kembali Jadi Kambing Hitam

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Chelsea dan pelatih Antonio Conte memprotes keputusan wasit. (JIBI/REUTERS/David Klein)

Piala FA menggunakan teknologi VAR.

Solopos.com, LONDON — Kemenangan di babak adu penalti menghindarkan Chelsea dari raihan seri di lima laga beruntun saat melawan Norwich City dalam replay babak ketiga Piala FA di Stamford Bridge, Kamis (18/1/2018) dini hari WIB. The Blues lolos ke babak selanjutnya dengan kemenangan penalti 5-3 setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal.

Advertisement

Pelatih Chelsea, Antonio Conte, pun menyalahkan penggunaan video assistant referee (VAR) yang dinilai amburadul di laga tersebut. Pelatih asal Italia itu menilai timnya tak perlu capai-capai meraih kemenangan di adu tos-tosan jika VAR diterapkan secara tepat di babak pertama tambahan waktu. Saat itu The Blues dinilai layak mendapat penalti setelah Willian dijatuhkan Timm Klose di kotak terlarang saat melakukan penetrasi.

Alih-alih dikado tendangan 12 pas, wasit Graham Scott justru menilai Willian diving dan memberinya kartu kuning. Dalam insiden itu wasit pemantau VAR menilai tak ada yang keliru dengan keputusan Scott. “Kita perlu lebih baik lagi jika ingin menggunakan sistem baru. Di laga itu sangat jelas, saya menyaksikannya dan itu adalah penalti,” cetus Conte dilansir Mirror, Senin.

Dia menampik anggapan Willian sengaja mengaitkan kaki pada Klose untuk mendapat penalti. Dari tayangan ulang memang jelas terlihat bek Norwich itu menggaet kaki Willian yang membuat sang winger terjatuh. Dia menyindir VAR yang justru memicu kontroversi alih-alih membantu tugas wasit. “Saya melihat tayangan ulang itu sekali. Saya melihatnya di ruang ganti, dan saya pikir ini sangat jelas. Ini sebuah kesalahan besar,” kata dia.

Advertisement

Conte semakin dibuat geram setelah Alvaro Morata diusir keluar lapangan di akhir babak kedua perpanjangan waktu. Striker Spanyol itu dianggap diving saat terjatuh setelah mencoba melewati pemain Norwich. Setelah mendapat kartu kuning, Morata langsung protes keras ke wasit yang disambut kartu kuning kedua. Tiga menit sebelumnya, Chelsea juga kehilangan pemain setelah Pedro Rodriguez mendapat kartu kuning kedua.

Untung kelima algojo Chelsea yakni Willian, David Luiz, Cesar Azpilicueta, N’golo Kante dan Eden Hazard sukses menunaikan tugasnya di adu penalti. Sedangkan Norwich hanya mampu mencetak tiga gol di babak tos-tosan setelah kegagalan Nelson Oliveira sebagai penendang pertama. Gol The Blues di babak normal dicetak Michy Batshuayi di menit ke-55. Norwich sempat menyamakan kedudukan di injury time babak kedua lewat sundulan Jamal Lewis.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif