Jateng
Kamis, 18 Januari 2018 - 07:50 WIB

Kunjungan Wali Kota Semarang Ini Bikin Salah Fokus Gara-Gara Ronaldo

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi saat mengunjungi lapangan futsal di Lamper Tengah, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang, Jateng, Selasa (16/1/2018), yang sudah diedit seolah-olah ada Cristiano Ronaldo dalam kegiatan itu. (Instagram-@hendrarprihadi)

Wali Kota Semarang yang mengunjungi lapangan futsal baru di Lamper Tengah membuat warganet salah fokus terhadap gambar Cristiano Ronaldo.

Semarangpos.com, SEMARANG – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengunjungi infrastruktur baru berupa lapangan futsal di Lamper Tengah, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (16/1/2018). Foto kunjungan itu kemudian dipamerkan Hendi—sapaan akrab Hendrar Prihadi—di akun Instagramnya, @hendrarprihadi, Rabu (17/1/2018).

Advertisement

Namun warganet yang mengatahui foto Hendi itu justru salah fokus. Pasalnya, foto yang diunggah sang wali kota Semarang tersebut sudah diedit seolah-olah ada sang mega bintang sepak bola, Cristano Ronaldo, sedang menendang bola.

Ekspresi Hendi pada foto itu pun cukup lucu, seolah-olah Cristiano Ronaldo sedang menendang bola ke arahnya. Sontak foto itu dibanjiri komentar yang justru menyoroti CR7—julukan Cristiano Ronaldo—yang sejatinya hanya hasil penyuntingan. “Kok ada Ronaldonya pak?” tanya pengguna akun Instagram @26_pangeranel.

“Pak. Boleh ketawa lihat gambarnya?” tulis pengguna akun Instagram @saaleehoo.

Advertisement

Walah ki pak wali kota kreatif tenan,” timpal pengguna akun Instagram @budiiryawan93106.

Di balik foto yang memicu warganet salah fokus itu, wali kota Semarang sejatinya ingin agar warganet mengetahui bahwa di kawasan Lamper Tengah sudah ada lapangan futsal terbuka. “TKP : Lapangan Futsal Lamper Tengah, Semarang Selatan, Kota Semarang,” ungkap politikus PDI Perjuangan itu.

Hendi memang kerap mengunggah foto kunjungannya ke beberapa tempat yang diedit sehingga memicu gelak tawa warganet. Tak jarang Hendi mengunggah foto yang disunting demi memamerkan perkembangan infrastruktur di Kota Semarang selama ia menjadi wali kota, seperti foto kunjungannya ke lapangan futsal baru tersebut. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

Advertisement

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif