Sport
Minggu, 7 Januari 2018 - 18:25 WIB

Andri Prabowo Enggan Jadi Ban Serep di Persis Solo

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Andri Prabowo (Istimewa)

Persis Solo resmi merekrut Andri Prabowo.

Solopos.com, SOLO — Kembali ke Kota Solo seperti nostalgia bagi Andri Prabowo. Kiper yang musim ini didatangkan Persis Solo dari Perserang Serang itu pernah mengenakan seragam Persis Junior pada 2011. Mendapat kesempatan kedua membela Laskar Sambernyawa, Andri berambisi membawa Persis promosi ke Liga 1.

Advertisement

Kiper 25 tahun ini berpotensi menjadi saingan berat Galih Sudaryono di bawah mistar gawang Persis. Bersama Perserang musim lalu, Andri mampu membawa Laskar Singandaru bertahan di Liga 2 setelah menaklukkan Perseka Kaimana dengan agregat 1-0.

Andri pun siap bersaing untuk menjadi pilihan utama Laskar Sambernyawa musim depan. “Enggak ada pemain yang enggak ingin bermain. Namun prioritas utama tetap tim,” ujar Andri saat berbincang dengan Solopos.com, Sabtu (6/1/2018).

Kiper kelahiran Jakarta ini tak menampik Galih adalah kiper berkualitas yang sarat pengalaman. Selain kerap bertarung di level tertinggi kompetisi, Galih pernah membela Timnas U-19 dan U-23. Dia menyadari persaingan merebut posisi inti tak akan mudah. Andri bakal menghormati apapun pilihan pelatih ihwal kiper nomor satu di tim.

Advertisement

“Siapapun yang bermain, yang penting itu adalah yang terbaik buat tim. Target bersama yakni promosi ke Liga 1 harus diutamakan,” tutur kiper yang pernah membela tim Porprov Solo tahun 2012 itu.

Meski berpotensi menjadi kiper pelapis, cukup mudah bagi Andri untuk menjatuhkan pilihannya pada Persis. Itu karena Andri bakal dekat dengan kampung halamannya yakni Sukoharjo. Meski belum pernah berkumpul bersama skuat Persis hingga kini, Andri optimistis tak akan memiliki kendala berarti dalam adaptasi.

Dia sudah mengenal pemain lain macam Jalwandi, Ikhwan Ciptady, Bayu Andra hingga Dedi Cahyono. “Saya pernah satu tim dengan Jalwandi di Pelita Bandung Raya. Beberapa pemain lama Persis juga saya kenal. Jadi saya kira enggak ada masalah,” kata dia.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Liga 2 Persis Solo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif