Jogja
Rabu, 27 Desember 2017 - 13:19 WIB

Wisatawan Membludak, Parkir Tambahan di Rumah Hobbit Dikebut

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Parkir kawasan wisata Seribu Batu Songgo Langit yang dikebut merespon jumlah kunjungan wisata yang membludak pada masa libur akhir tahun ini, Selasa (26/12/2017). (Rheisnayu Cyntara/JIBI/Harian Jogja)

Kunjungan wisatawan yang membludak pada musim libur natal dan tahun baru kali ini, membuat pengelola kawasan wisata Mangunan mengebut penyelesaian area parkir

 
Harianjogja.com, BANTUL–Kunjungan wisatawan yang membludak pada musim libur natal dan tahun baru kali ini, membuat pengelola kawasan wisata Mangunan mengebut penyelesaian area parkir tepat di depan objek wisata Seribu Batu Songgo Langit (Rumah Hobbit).

Advertisement

Area parkir yang seyogyanya baru dipakai pada tahun depan itu, sudah digunakan untuk parkir mobil selama dua hari terakhir.

Ketua Koperasi Notowono Dlingo, Purwo Harsono atau yang kerap dipanggil Ipung menuturkan area parkir seluas kurang lebih 3000 meter persegi tersebut ditargetkan untuk digunakan mulai 2018 mendatang.

Namun mengingat pada masa libur akhir tahun ini kunjungan wisatawan naik drastis yang akan berpengaruh pada kebutuhan lahan parkir yang meningkat, maka pihaknya berinisiatif untuk segera memfungsikan area tersebut.

Advertisement

“Sementara tanahnya dikeraskan dulu, pengerjaan konstruksi lain masih tetap digarap rekanan,” katanya, Selasa (26/12/2017).

Ipung mengatakan area parkir tersebut dapat menampung setidaknya 50 mobil ukuran kecil dan sedang. Sehingga diharapkan mampu sedikit mengurangi penumpukan kendaraan di area parkir utama objek wisata yang terkenal dengan rumah hobitnya itu.

Ia menambahkan jika telah selesai, area parkir nantinya akan dilengkapi dengan lapak kuliner dan tiga toilet duduk. Fasilitas pendukung wisata tersebut dibangun dengan APBD Provinsi DIY senilai Rp432 juta.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Parkir Bantul
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif