News
Rabu, 27 Desember 2017 - 11:10 WIB

SOLOPOS HARI INI : Ancaman Isu Sara & Politik Uang di Pilkada 2018

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Harian Umum Solopos edisi Rabu 27 Desember 2017.

Harian Umum Solopos hari ini membahas tentang ancaman isu sara & politik uang dalam Pilkada 2018.

Solopos.com, SOLO – Politik identitas seperti penggunaan isu suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) dan politik uang menjadi tantangan terberat dalam Pilkada 2018 di 171 daerah. Namun, penggunaan isu SARA dinilai lebih berbahaya bila dibandingkan politik uang. Pengamat politik dari Lingkar Madani (Lima) Ray Rangkuti mengatakan secara teknis sistem pemilu di Indonesia sudah matang. Tantangan nonteknis jauh lebih besar ancamannya terhadap pesta demokrasi tersebut.

Advertisement

Berita tentang ancaman isu sara dan politik uang menjadi headline Halaman Utama Harian Umum Solopos, Rabu (27/12/2017). Selain itu ada berita menarik lainnya di bawah ini:

CAGAR BUDAYA: Simbol Bernama Rumah Kalang

Advertisement

CAGAR BUDAYA: Simbol Bernama Rumah Kalang

Rumah dengan gaya arsitektur perpaduan Jawa dan Eropa di kompleks Hotel Harris Pop Solo di Jl. Slamet Riyadi yang sedang dibangun terlihat kontras dengan gedung tinggi yang terletak di belakang maupun sampingnya. Rumah gaya hindis itu sengaja tak dirobohkan oleh Tauzia Hotel Management, pemilik Hotel Harris Pop Solo.

PASAR AYAM SEMANGGI: Buka Opsi Dipindah ke Gondangrejo

Advertisement

Wacana tersebut disampaikan Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo yang akrab disapa Rudy ketika dijumpai wartawan, Selasa (26/12). Rudy menyampaikan pemindahan Pasar Ayam mendesak dilakukan, meski belum akan dikerjakan Pemkot dalam waktu dekat ini.

Simak selengkapnya: http://epaper.solopos.com/

Di Halaman Soloraya ada berita tentang pelayanan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) yang bertepatan dengan hari libur Natal dan Tahun Baru. Warga yang SIM-nya habis di kedua hari libur tersebut diberi dispensasi oleh Satlantas Polresta Solo untuk memperpanjang mulai tanggal 2 Januari 2018 hingga 6 Januari 2018. Setelah tanggal tersebut dispensasi tidak berlaku.

Advertisement

Berita tentang layanan perpanjang masa berlaku SIM di Kota Solo itu menjadi headline Halaman Soloraya Harian Umum Solopos edisi Selasa. Selain itu ada berita menarik lainnya seperti di bawah ini:

MUSIM LIBURAN: Okupansi Hotel Tawangmangu Naik hingga 75%

Okupansi hotel di kawasan Tawangmangu, Karanganyar, selama libur Natal 2017 mengalami kenaikan hingga 75 persen dibanding hari-hari biasa. Diperkirakan, tingkat hunian hotel di kawasan wisata pegunungan itu akan terus naik hingga di atas angka 100 persen saat memasuki liburan Tahun Baru 2018.

Advertisement

Hal itu diungkapkan Penasihat Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Cabang Karanganyar, Karwadi, kepadaEspos, Selasa (26/12). Jumlah hotel berbintang, hotel melati, dan pondok wisata di Tawangmangu berkisar 200-an unit. Beberapa hotel berbintang di Tawangmangu, seperti Hotel Asri, Hotel Nava, dan Hotel Sari.

PELAYANAN SOSIAL: Adu Kreativitas Antaranak Yatim

Nurul seketika berlari saat namanya dipanggil oleh panitia. Dia mengambil karung warna putih bersiap untuk balapan. Nurul lantas berlari menggunakan karung menuju garis finis yang jaraknya sekitar 10 meter. “Asyik. Saya bisa bertemu dan berkumpul dengan anak yatim di Soloraya. Jarang-jarang bertemu mereka,” kata dia, saat berbincang dengan Espos, Selasa.

Nurul adalah salah satu peserta lomba kreativitas antarpanti asuhan sewilayah Soloraya yang digelar di Lapangan Desa Gumpang, Kecamatan Kartasura, Sukoharjo, Selasa (26/12). Nurul dan ratusan anak yatim dari 11 panti asuhan putra dan putri di wilayah Sukoharjo dan Kota Solo lomba kreativitas yang digelar Panti Asuhan Mardhatillah, Gumpang, Kartasura.

Simak selengkapnya: http://epaper.solopos.com/

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif