Sport
Senin, 25 Desember 2017 - 14:25 WIB

Peluang Mkhitaryan Balik ke Dortmund Tipis

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Manchester United, Henrikh Mkhitaryan. (Reuters / Phil Noble)

Henrikh Mkhitaryan digosipkan bakal kembali ke Borussia Dortmund.

Solopos.com, MANCHESTER – Masa depan Henrikh Mkhitaryan di Manchester United santer dispekulasikan dalam beberapa waktu terakhir. Mkhitaryan disebut berpeluang kembali ke bekas klubnya, Borussia Dortmund. Namun bos Dortmund menyebut peluang itu sangat tipis.

Advertisement

Mkhitaryan mulai dispekulasikan pindah dari MU menyusul minimnya menit bermain. Padahal di awal musim, dia selalu mendapat tempat oleh Mourinho. Bahkan dalam beberapa laga terakhir ia dipinggirkan dari skuat.

Baru di pertandingan melawan Leicester City, Minggu (24/12/2017), Mkhitaryan dimasukkan dalam susunan pemain cadangan MU. Dia kemudian dimasukkan pada menit ke-83 untuk menggantikan Juan Mata. Di laga itu, MU pun harus puas bermain imbang 2-2.

Terkait minimnya menit bermain itu, Mkhitaryan pun disebut-sebut tak bahagia dan ingin hengkang. Beberapa klub pun dilaporkan berniat memboyong gelandang asal Armenia itu seperti Inter Milan dan Dortmund. Namun, CEO Dortmund Hans-Joachim Watzke menilai peluang Mkhitaryan kembali ke klubnya sangat kecil.

Advertisement

“Saya mengetahui rincian transfer Mkhitaryan ke Manchester United tidak seperti orang lain. Itulah kenapa kembalinya Mkhitaryan ke Borussia Dortmund hanyalah sebuah angan-angan besar,” ungkap Watzke seperti dikutip dari Metro.co.uk, Senin (25/12/2017).

Mkhitaryan sendiri diboyong MU dari Dortmund dengan nilai transfer mencapai 42 juta euro atau setara dengan Rp 674,5 miliar pada Juli 2016 lalu. Dia diikat kontrak selama empat tahun yang artinya dia bisa bertahan hingga 2020 mendatang.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif