News
Sabtu, 23 Desember 2017 - 11:10 WIB

SOLOPOS HARI INI : PBB Tolak Klaim Trump hingga CFD Diliburkan Dua Kali

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Harian Umum Solopos edisi Sabtu 23 Desember 2017

Berita Halaman Utama Harian Umum Solopos hari ini membahas tentang PPB yang menolak klaim Trump terkait Yerusalem.

Solopos.com, SOLO – Sebagian besar negara dunia menegaskan perlawanan terhadap gaya “preman” Presiden AS Donald Trump dengan mendukung resolusi PBB yang meminta AS membatalkan pengakuan atas Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel.

Advertisement

Sebelum pemungutan suara di Majelis Umum PBB, Kamis (21/12/2017) tersebut, Presiden Trump secara langsung dan melalui Duta Besar AS di PBB, Nikki Haley, mengancam akan membalas negara mana pun yang mendukung resolusi tersebut. Trump mengancam menghentikan bantuan keuangan bagi semua negara yang menentangnya, sementara Nikki sebelum pemungutan suara mengirimkan surat peringatan kepada semua delegasi yang menyebut AS akan mencatat negara yang bersikap berseberangan dengan AS.

Berita tentang respons PBB terkait klaim Trump terhadap Yerusalem itu menjadi headline halaman utama Harian Umum Solopos, Sabtu (23/12/2017). Selain itu ada beberapa berita menarik lainnya seperti di bawah ini:

Advertisement

Berita tentang respons PBB terkait klaim Trump terhadap Yerusalem itu menjadi headline halaman utama Harian Umum Solopos, Sabtu (23/12/2017). Selain itu ada beberapa berita menarik lainnya seperti di bawah ini:

PERAYAAN NATAL: Saat Bingkisan Natal Jadi Area Photo Booth

Pohon Natal warna merah dengan aksen hijau berdiri menawan di tengah kesibukan pekerja memasang tenda di depan Gereja Kristen Indonesia (GKI) Sangkrah, Pasar Kliwon, Solo, Jumat (22/12/2017). Sekilas terlihat pohon Natal itu dirangkai dari ratusan boneka berwarna merah. Namun begitu didekati, boneka cantik itu rupanya terbuat dari gulungan handuk yang dibentuk tokoh kartun Teddy Bear.

Advertisement

Real Madrid dalam posisi tertinggal 11 poin dari Barcelona dalam klasemen Liga Primera ketika kedua tim bertemu dalam el clasico di Santiago Bernabeu, Madrid, Sabtu (23/12) pukul 19.00 WIB.

Akan tetapi, jarak tersebut tidak akan mengurangi gengsi dan prestis duel klasik dua tim raksasa Spanyol tersebut. Los Merengues, julukan Madrid, mengalami start terburuk dalam sembilan musim terbaru di Liga Primera.

Simak selengkapnya: http://epaper.solopos.com/

Advertisement

Di Halaman Soloraya dimuat pengumuman liburnya Car Free Day (CFD) selama libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2018. CFD yang libur antara lain Minggu (24/12/2017) dan Minggu (31/12). Pedagang dilarang berjualan karena sepanjang jalan Slamet Riyadi harus steril sepanjang masa-masa libur tersebut.

Selain pengumuman CFD libur itu ada berita menariklainnya seperti di bawah ini:

PENYAKIT MENULAR: Pasien Suspect Difteri Membaik, Tenaga Medis Divaksinasi

Advertisement

Kondisi pasien anak suspect difteri, RAP, 8, berangsur-angsur membaik dan stabil. Dia juga sudah mendapatkan suntikan anti-diptheria serum(ADS) pada Kamis (21/12). Selain RAP, sebanyak 39 orang yang dicurigai atau potensial tertular mendapatkan obat eritromisin atau antibiotik. Mereka adalah teman satu kelas RAP di salah satu sekolah di Karanganyar sebanyak 34 orang. Sisanya, lima orang adalah keluarga RAP yang tinggal di Kecamatan Karanganyar.

FASILITAS TRANSPORTASI: Tunggu Bus dan Angkuta Kini Lebih Nyaman

Pemerintah Kota (Pemkot) Solo meresmikan bangunan Selter Kerten dan Sub Terminal Semanggi, Jumat (21/12) pagi. Peresmian prasarana transportasi umum tersebut dilakukan oleh Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo dengan memotong rangkaian bunga yang terpasang di pintu masuk Selter Kerten.

Rudy, sapaan akrab Wali Kota Solo, menyebut pembangunan Selter Kerten dan Sub Terminal Semanggi menjadi bagian dari upaya Pemkot untuk menarik kembali minat masyarakat dalam menggunakan layanan transportasi umum.

Simak selengkapnya: http://epaper.solopos.com/

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif