Jogja
Kamis, 21 Desember 2017 - 18:55 WIB

LIBUR AKHIR TAHUN : Gereja dan Objek Wisata Jadi Fokus Pengamanan Polres Gunungkidul

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah anggota Polres Gununungkidul berbaris saat apel gelar pasukan di Mapolres Gunungkidul, Kamis (21/12/2017). (JIBI/Irwan A. Syambudi)

Polres Gunungkidul menerjunkan 246 personil dalam Operasi Lilin Progo untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Dalam Operasi Lilin Progo untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru, Polres Gunungkidul menerjunkan 246 personil. Sejumlah gereja dan objek wisata bakal jadi fokus pengamanan.

Advertisement

Kapolres Gunungkidul, AKBP Ahmad Fuady mengatakan fokus Operasi Lilin Progo 2017 adalah pengamanan perayaan Natal dan pengamanan liburan di sejumlah objek wisata.

“Pengamanan kami fokuskan di lima gereja besar dan sejumlah objek wisata seperti pantai dan juga objek wisata minat khusus yang ramai dikunjungi wisatawan,” kata dia, usai memimpin apel gelar pasukan di Mapolres Gunungkidul, Kamis (21/12/2017).

Ratusan personil dari kepolisian tersebut nantinya juga akan didukung dari TNI, Dinas Perhubungan dan juga instansi terkait lainnya. Total terdapat 625 personil gabungan yang akan terlibat dalam operasi mulai 23 Desember 2017 hingga 1 Januari 2018 mendatang.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif