Soloraya
Rabu, 20 Desember 2017 - 03:00 WIB

NATAL 2017 : 188 Gereja di Solo Dapat Pengamanan Khusus

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Polresta Surakarta gelar koordinasi Kesiapan Pengamanan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 di Aula Mapolresta, Senin (18/12/2017). (M Ismail/JIBI/Solopos)

Jelang Natal 2017, ratusan gereja di Solo mendapat pengamanan khusus.

Solopos.com, SOLO —  Polresta Surakarta menerjunkan sebayak 1.120 personel untuk mengamankan Natal dan Tahun Baru 2018 di Kota Bengawan. Sementara itu, selama peringatan Natal Polresta Solo memprioritaskan pengamanan sebanyak 188 gereja di Solo.

Advertisement

Kabag Ops Polresta Surakarta, Kompol Arif Joko, mengatakan sebanyak 188 gereja terbagi dalam tiga skala prioritas yakni prioritas pertama sebanyak 16 gereja, prioritas kedua 35 gereja, dan prioritas ketiga 137 gereja. Semua gereja tersebut tersebar di 51 kelurahan di Solo.

“Kami sudah berkoordinasi dengan pengurus gereja untuk pengamanan 188 gereja. Pengamanan diberlakukan mulai tanggal 23 Desember,” ujar Arif saat ditemui Solopos.com seusai rapat koordinasi Kesiapan Pengamanan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 di Aula Mapolresta Solo, Senin (18/12/2017).

Menurut Arif, Polresta Solo pada tanggal 23 Desember sampai tanggal 1 Januari atau selama 10 hari akan menggelar Operasi Lilin Candi 2017. Selama pelaksanaan giat tersebut akan menerjunkan sebanyak 1.120 personel. Fokus Operasi Lilin Candi 2017 adalah pengamanan Natal dan Tahun Baru.

Advertisement

“Kami pada puncak acara peringatan Natal tanggal 25 Desember akan mengamankan gereja. Sementara pada malam pergantian Tahun Baru akan mengamankan perayaan di CFN [Car Free Night] di Jl. Slamet Riyadi tanggal 31 Desember malam,” kata dia.

Ia mengatakan selama perayaan pergantian malam tahun baru ada enam lokasi jalan rawan macet yang harus diwaspadai. Keenam jalan tersebut yakni Jl. Ahmad Yani, Jl. Slamet Riyadi, Jl. Yosudarso, Jl. Adisucipto, Jl. Kapten Mulyadi, dan Jl. Veteran.

“Kami akan menerjunkan tim pengurai kemacetan dari Satlantas [Satuan Lalu Lintas] Polresta Solo yang bekerja selama 24 jam. Sebanyak 200 anggota Brimob Polresta ikut dilibatkan dalam Operasi Lilin Candi 2017 untuk menindak pelaku kriminalitas,” kata dia.

Advertisement

Ia mengatakan lima polsek yang ada di Polresta Solo dilibatkan untuk mengamankan rumah warga pada saat libur panjang nanti. Poltroli keliling harus dilakukan terutama pada jam rawan terjadi kasus kriminal di kampung.

Kapolresta Solo AKBP Ribut Hari Wibowo, mengatakan selama Operasi Lilin Candi 2017 Polresta mendirikan enam pos pengamanan (pospam). Pos pengamanan tersebut yakni di Gladak, perempatan Gading, bundaran Purwosari, Jurug, simpang tujuh palang Joglo Kadipiro, dan Plaza Sriwedari.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif