Sport
Sabtu, 16 Desember 2017 - 08:30 WIB

PIALA DUNIA ANTARKLUB : Real Madrid di Ambang Tahun Tersukses

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Real Madrid merayakan gol. (JIBI/REUTERS/Javier Barbancho)

Piala Dunia Antarklub menyajikan Real Madrid yang lolos ke final.

Solopos.com, ABU DHABI — Tahun 2017 bakal menjadi tahun yang tak terlupakan bagi Real Madrid, terutama apabila tim polesan Zinedine Zidane itu bisa menutupnya dengan gelar Piala Dunia Antarklub.

Advertisement

Sepanjang 2017 ini, Madrid sudah mengoleksi empat gelar bergengsi, yaitu Liga Champions, Liga Primera, Piala Super Eropa, dan Piala Super Spanyol. Hanya satu trofi yang sejauh ini dilewatkan tim berjuluk Los Blancos itu pada 2017, yakni gelar Copa del Rey yang jatuh ke tangan rival abadi mereka, Barcelona.

Nah, apabila bisa menambah satu trofi Piala Dunia Antarklub, koleksi gelar Madrid akan bertambah menjadi lima di 2017. Syaratnya Cristiano Ronaldo cs. harus mampu menumbangkan klub Brasil, Gremio, pada babak final di Stadion Sheikh Zayed Sports City, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA), Minggu (17/12/2017) pukul 00.00 WIB.

Jika berhasil, maka 2017 ini akan menjadi tahun tersukses dalam sejarah Madrid. Los Blancos akan menyamai beberapa tim Eropa, seperti Bayern Munich, Inter Milan, dan Barcelona yang pernah menyapu lima gelar dalam kurun waktu setahun kalender.

Advertisement

Bukan hanya itu, Madrid juga bisa mencetak sejarah baru sebagai tim pertama yang mampu mempertahankan gelar Piala Dunia Klub apabila menang di babak pamungkas. Tahun lalu, Luka Modric dkk. menjadi juara setelah susah payah membungkam klub Jepang, Kashima Antlers, dengan skor 4-2 lewat babak perpanjangan waktu di partai final di Yokohama.

Meski difavoritkan, Madrid tidak boleh menganggap remeh Gremio. Los Blancos perlu berkaca dari hasil empat laga sebelumnya yang mempertemukan wakil Eropa dengan klub asal Brasil di babak final Piala Dunia Klub.

Dalam empat pertandingan itu, tiga kali klub Brasil mampu memecundangi klub Benua Biru. Yakni ketika Sao Paulo menekuk Liverpool (2005), Internacional melumpuhkan Barcelona (2006), dan paling gres Corinthians mempermalukan Chelsea (2012), semuanya dengan skor 1-0. Satu-satunya kemenangan klub Eropa atas tim Brasil di babak pamungkas Piala Dunia Klub terjadi ketika Barcelona sekses melumat Santos 4-0 pada 2011.

Advertisement

“Saya cukup familier dengan Gremio karena saya menyaksikan beberapa kali pertandingan mereka, namun saya tidak yakin dengan kualitas Liga Brasil sekarang ini. Mereka tim kuat, dan mereka bisa memberi permainan bagus saat melawan kami,’ jelas Zidane, seperti dilansir fifa.com, Jumat (15/12/2017).

“Ini akan menjadi laga sulit. Seperti kami, tim Brasil ini lolos ke final dan mereka layak berada di sana. Mereka ingin juara seperti halnya kami, ini tidak akan mudah,” sambungnya.

Zidane sepertinya akan mempertahankan line-up pemain seperti yang diturunkan saat menundukkan Al Jazira 2-1 pada semifinal lalu. Namun bukan hal mustahil, pelatih asal Prancis itu menempatkan Gareth Bale. Penyerang Wales tersebut mencetak gol dalam laga comeback pascacedera ketika diturunkan dari bangku cadangan sat melawan Al Jazira. Bale akan bereuni dengan anggota BBC lainnya, Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo yang baru saja dinobatkan sebagai pemain tersubur dalam sejarah Piala Dunia Klub dengan enam gol.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif