News
Selasa, 12 Desember 2017 - 21:30 WIB

Tak Masuk Prolegnas 2018, Revisi UU Ormas Digantung?

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Massa yang tergabung dalam Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Soloraya membawa poster saat menggelar aksi di Bundaran Gladak, Solo, Jumat (9/3/2012). (Dok/JIBI/Solopos)

Revisi UU Ormas belum jelas kapan dilakukan karena tak masuk dalam Prolegnas 2018.

Solopos.com, JAKARTA — Rencana revisi UU Ormas masih menggantung kendati sejumlah partai politik telah mengajukan draf akademik amandemen beleid tersebut.

Advertisement

Sebelum DPR mengesahkan Perppu No. 2/2017 tentang Perubahan atas UU No. 17/2013 tentang Organisasi Kemasyarakatan menjadi UU No. 16/2017, pemerintah dan parlemen sepakat agar beleid tersebut direvisi. Namun, perubahan UU No. 16/2017 (UU Ormas) ternyata tidak dimasukkan dalam Program Legislasi Nasional 2018 yang baru-baru ini disahkan DPR.

Direktur Jenderal Peraturan Perundang-undangan Kementerian Hukum dan HAM Widodo Ekatjahjana membenarkan bahwa revisi UU Ormas tidak dimasukkan dalam Prolegnas 2018. Sayangnya, dia juga enggan mengungkapkan sejauh apa proses amandemen beleid tersebut.

Advertisement

Direktur Jenderal Peraturan Perundang-undangan Kementerian Hukum dan HAM Widodo Ekatjahjana membenarkan bahwa revisi UU Ormas tidak dimasukkan dalam Prolegnas 2018. Sayangnya, dia juga enggan mengungkapkan sejauh apa proses amandemen beleid tersebut.

“Untuk revisi UU Ormas, maaf, saya belum bisa komentar,” kata Widodo usai sidang uji materi Perppu Ormas di Jakarta, Selasa (12/12/2017).

Pada Sidang Paripurna DPR 24 Oktober 2017, sebanyak 7 fraksi setuju dengan pengesahan Perppu Ormas. Partai Demokrat dan Partai Persatuan Pembangunan yang menyetujui pengesahan lantas mengajukan draf akademik revisi UU Ormas.

Advertisement

Sementara itu, Mahkamah Konstitusi (MK) resmi menolak permohonan uji materi Perppu Ormas dengan pertimbangan beleid itu telah bertransformasi menjadi UU. Obyek gugatan pemohon diyatakan hilang sehingga pengujian formil dan materil menjadi tidak valid.

Sejak Perppu Ormas diteken Presiden Joko Widodo pada 10 Juli 2017, sebanyak 8 permohonan uji materi masuk ke MK. Satu pemohon yakni Dewan Da’wah Islamiyah Indonesia (DDII) dengan nomor registrasi 50/PUU-XV/2017 mencabut permohonan setelah DPR mengesahkan UU Ormas. Karena itu, pada sidang Selasa hari ini MK hanya memutus 7 gugatan.

“Menyatakan permohonan pemohon tidak dapat diterima,” kata Ketua Majelis Hakim Konstitusi Arief Hidayat.

Advertisement

Muhammad Adli Hakim, kuasa hukum Pimpinan Pusat Persatuan Islam (Persis), menerima putusan MK karena obyek gugatan memang tidak ada lagi. Persis pun berencana mengajukan permohonan uji materi UU Ormas dengan substansi yang sama.

“Insya Allah, kami akan melanjutkan gugatan dalam waktu dekat,” katanya seusai sidang.

Adli mengharapkan para pemohon lainnya dapat bergabung untuk bersama-sama mengajukan gugatan. Menurutnya, UU Ormas tidak sesuai dengan UUD 1945 yang menjamin kebebasan berserikat dan berkumpul.

Advertisement

Adli mengungkapkan Persis mengajukan gugatan Perppu Ormas karena kecenderungan DPR untuk menunda-nunda pengesahan. Padahal, beleid itu telah berlaku sejak diteken Presiden dan menjadi dasar hukum untuk membubarkan ormas Hizbut Tahrir Indonesia.

Advertisement
Kata Kunci : Perppu Ormas UU Ormas
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif