Soloraya
Sabtu, 9 Desember 2017 - 18:00 WIB

PERPARKIRAN SOLO : Mesin Parkir E-Money di Gatsu Ditambah Agar Layanan Optimal

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jl. Gatot Subroto Solo. (Dok)

Perparkiran Solo, mesin e-parkir di Gatsu ditambah.

Solopos.com, SOLO — Dinas Perhubungan (Dishub) Solo segera menambah layanan parkir e-money di tujuh lokasi di sepanjang Jl.Gatot Subroto (Gatsu), Desember 2017 ini. Mesin-mesin parkir elektronik dengan sumber pembiayaan corporate social responsibility (CSR) perbankan telah disiapkan.

Advertisement

Ketujuh mesin parkir elektronik itu akan melengkapi dua mesin parkir elektronik yang sudah terpasang sejak empat bulan lalu di pelataran Singosaren sisi timur dan ruas perempatan Gatsu-Hotel Amarelo.

Pemanfaatan parkir e-money di dua lokasi tersebut sebenarnya belum efektif. Pengguna jasa parkir yang membayar parkir pakai kartu masih sangat minim. Namun, Pemkot Solo dan pihak perbankan memilih menambah jumlah mesin parkir e-money di kawasan Gatsu itu, justru agar penggunaan layanan ini oleh masyarakat semakin maksimal.

“Terkadang, kalau pengguna jasa itu malas pakai sistem tapping kartu seperti ini, dia akan parkir di tempat lain. Nah penambahan mesin e-parkir itu nanti akan mengakomodir seluruh kantung parkir di Gatsu, baik untuk roda dua maupun roda empat,” kata Kabid Perparkiran Dishub Solo, M. Usman, saat berbincang dengan

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Perparkiran Solo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif