Sport
Kamis, 7 Desember 2017 - 23:25 WIB

PERSIS SOLO : Diisukan Latih Laskar Sambernyawa, Indra Sjafri: Lihat Saja Nanti!

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Indra Sjafri (JIBI/Harian Jogja/dok)

Persis Solo mencari pelatih baru.

Solopos.com, JAKARTA — Teka-teki tentang siapa pelatih kepala yang akan menukangi Persis Solo dalam mengarungi musim kompetisi Liga 2 tahun depan masih menjadi tanda tanya. Manajemen Laskar Sambernyawa batal mengumumkan nama pelatih itu pada Kamis (7/12/2017).

Advertisement

Wakil Chief Executive Officer (CEO) Persis Solo Dedi M. Lawe mengatakan sebetulnya manajemen sudah mengambil keputusan terkait siapa yang bakal melatih Persis Solo musim depan pada Kamis siang. Keputusan dari manajemen itu sudah disampaikan kepada owner Persis Solo, Sigit Haryo Wibisono.

Rencananya, siapa pelatih kepala Persis Solo itu akan diumumkan oleh owner pada Sabtu (9/12/2017) besok. “Tidak hanya soal pelatih kepala, owner juga akan mengumumkan nama-nama asisten pelatih dan nama pemain yang akan dipertahankan untuk menghadapi kompetisi musim depan,” jelas Dedi kala dihubungi Solopos.com, Kamis malam.

Sejauh ini hanya ada dua kandidat calon pelatih yang bakal menangani Persis Solo yakni Freddy Mulli dan Indra Sjafri. Freddy Mulli sudah memenuhi undangan untuk presentasi pada Rabu (6/12/2017). Sejauh ini belum ada pertemuan antara manajemen dengan Indra Sjafri. Meski begitu, kata Dedi, manajemen masih menjalin komunikasi dengan Indra Sjafri.

Advertisement

“Jika owner lebih memilih Indra Sjafri, itu bisa saja terjadi. Keputusan sepenuhnya ada di tangan owner,” papar Dedi.

Jika pelatih kepala dan jajaran asistennya sudah terbentuk, pelatihan tim akan dibuka pada 3 Januari 2018 mendatang. Manajemen akan memburu sejumlah pemain yang diincar Persis Solo setelah berkoodinasi dengan pelatih kepala terpilih. Rencananya, tes medis bagi para pemain akan dilakukan pada 18 Januari 2018 mendatang.

Sementara itu, Indra Sjafri belum memberikan jawaban yang pasti saat ditanya perihal peluang melatih Persis Solo musim depan. Saat dihubungi Solopos.com melalui pesan whats app (WA), mantan pelatih Timnas U-19 itu membenarkan sudah menjalin komunikasi melalui telepon dengan manajemen Persis Solo.

Advertisement

Dia juga membenarkan belum adanya pertemuan tatap muka dengan manajemen Persis Solo untuk bernegosiasi. “Saya belum pernah bicara apa-apa. Apalagi ada rencana ketemu [dengan manajemen Persis Solo],” tulis Indra Sjafri.

Saat disinggung apakah masih ada keinginan untuk melatih Persis Solo yang berkompetisi di kasta kedua Liga Indonesia musim depan, Indra Sjafri hanya membalas dengan tiga kata. “Lihat saja nanti,” jawabnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif