Sport
Senin, 4 Desember 2017 - 19:25 WIB

LIGA ITALIA : Tengah Menanjak, Inter Siap Bekuk Juventus

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Inter Milan (JIBI/REUTERS/Alessandro Garofalo)

Liga Italia diwarnai dengan kemenangan Inter Milan.

Solopos.com, MILAN – Inter Milan tengah berada dalam kondisi bagus. Mereka belum terkalahkan di Liga Italia musim ini. Inter pun membidik kemenangan saat menghadapi juara bertahan Juventus di laga selanjutnya.

Advertisement

Inter sendiri baru saja memetik kemenangan di pekan ke-15 Liga Italia. Melawan Chievo di Giuseppe Meazza, Minggu (3/12/2017), Inter menang dengan skor telak 5-0. Ivan Perisic mencetak tiga gol di laga itu, sementara dua gol sisa dibuat oleh Mauro Icardi dan Milan Skriniar.

Kemenangan itu pun meneruskan rentetan hasil positif Inter. Mereka kini menduduki posisi puncak klasemen dengan koleksi 39 poin. Mereka juga menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga Italia, setelah Napoli tumbang dari Juve di pekan ke-15.

Menariknya, Inter langsung disambut Juve pada laga selanjutnya. Pertandingan akbar itu akan dilangsungkan di markas Juve, Allianz Stadium, Minggu (10/12/2017) dini hari WIB. Melawan Juve, Inter pun mengincar poin penuh.

Advertisement

“Tidak penting siapa yang mencetak gol, tapi yang penting tim mendapatkan kemenangan,” ujar Perisic mengenai laga melawan Chievo seperti dilansir Football Italia.

“Kami harus terus seperti ini, karena kami sudah lama menantikan kedatangan momen seperti ini dan sekarang kami ingin menang di Juventus,” sambungnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif