Jogja
Rabu, 29 November 2017 - 01:20 WIB

BADAI CEMPAKA : Seorang Warga di Gunungkidul Hilang Terbawa Arus Sungai, Ratusan Mengungsi

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Evakuasi sepeda motor siswa SMK Pelayaran 1 Tanjungsari. Beberapa wilatah Kecamatan Tanjungsari, Gunungkidul terkena banjir, Selasa (28/11/2017). (IST/Dok Satlinmas Rescue Istimewa Wil II Gunungkidul)

BPBD Gunungkidul mendata ada ratusan orang yang mengungsi akibat banjir yang terjadi di wilayah Gunungkidul

 
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL – BPBD Gunungkidul mendata ada ratusan orang yang mengungsi akibat banjir yang terjadi di wilayah Gunungkidul. Selain itu, mereka juga mendata seorang warga Mertelu, Kecamatan Gendangsari atas nama Ngatimin hilang diduga hanyut terbawa arus sungai di kawasan tersebut.

Advertisement

Baca juga : BADAI CEMPAKA : Dampak Banjir Gunungkidul Terparah Sejak 1984

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Gunungkidul mengatakan, korban hilang atas nama Ngatimin belum ditemukan hingga sekarang. Diduga, korban hilang terbawa arus sungai di wilayah Desa Mertelu. “Masih dalam proses pencarian,” kata Sutaryono, Selasa (28/11/2017) malam.

Dia menjelaskan, hingga saat ini pihaknya masih terus melakukan pendataan terhadap daerah yang menjadi korban bencana, baik banjir maupun tanah longsor. Data sementara, kata dia, terdapat 200 Kepala Keluarga dengan jumlah 400 warga di Dusun Bojin, Bejiharjo, Karangmojo terisolasi karena akses jembatan tertutup luapan banjir dari Sungai Oya.

Advertisement

Selain itu, di Desa Banjarejo terdapat 110 jiwa mengunsi karena banjir di kawasan itu. “Yang jelas musibah yang terjadi akibat hujan deras yang mengguyur selama dua hari terjadi merata di seluruh kecamatan,” ungkapnya.

Sutaryono menambahkan, untuk penanganan pihaknya mengerahkan seluruh TRC dan relawan yang ada di seluruh kecamatan. “Kami juga membuka dapur umum yang didirikan di dekat kantor BPBD untuk membantu korban terdampak bencana,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif