Jogja
Selasa, 28 November 2017 - 12:22 WIB

Dua Titik Longsor Terjadi di Prambanan

Redaksi Solopos.com  /  Kusnul Istiqomah  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Talut yang berada di lingkup RT 06/03 Jali, Gayamharjo lonsgor yang membuat rumah warga jebol, Selasa (28/11/2017). (IST/FPRB Prambanan)

Kerugian belum bisa ditaksir

Harianjogja.com, SLEMAN-Longsor terjadi di wilayah Sleman tepatnya di Gayamharjo, Prambanan, Selasa (28/11/2017). Longsor terjadi di dua titik.

Advertisement

Ketua Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Prambanan Bandung Bondowoso Prawoto Brewok mengungkapkan, talut jalan longsor sekitar pukul 10.30 WIB. Talut yang berada di lingkup RT 06/03 Jali, Gayamharjo itu berdampak pada rumah Andreas Wagimin, 47, yang dihuni empat orang.

“Volume longsor menyebabkan tembok rumah jebol sekitar enam kali empat meter. Kerugian belum bisa ditaksir karena masih hujan jadi kami belum berani melakukan penanganan,” papar dia, Selasa (28/11/2017).

Sekitar pukul 10.00 WIB, juga terjadi longsor di area depan rumah Tarto, RT 03/02, Jali, Gayamharjo.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif