News
Kamis, 23 November 2017 - 16:00 WIB

Terus Berinovasi, Penguin Ikut Serta Pameran di Surabaya

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Produk-produk Penguin (Istimewa)

Penguin Indonesia ikut serta dalam acara UPT  Informasi Teknologi Bangunan Perumahan dan Permukiman di Surabaya.

Solopos.com, JAKARTA — Penguin Indonesia yang telah dikenal sebagai salah satu produsen tangki air hadir sebagai exhibitor di acara Unit Pelaksana Tugas (UPT) Informasi Teknologi Bangunan Perumahan dan Pemukiman, pada Selasa hingga Kamis (21-23/11/2017), di The Square Ballroom, Surabaya.

Advertisement

Dalam siaran pers yang diterima Solopos.com, Penguin Indonesia terus berinovasi dan tumbuh berkembang dalam menciptakan produk-produk unggulan untuk memenuhi kebutuhan para pelanggan, mulai dari residensial sampai dengan industrial.

Salah satu produk inovasi unggulan yang ditampilkan dalam pameran ini adalah tangki total drain (TD), dirancang khusus sebagai tangki yang lebih fungsional dan praktis.

Kemampuan yang dimiliki tangki TD ini saat pengurasan tanpa memerlukan pemasangan pipa hisap atau pembersih manual. Bukan hanya itu saja, produk lain yang diperkenalkan adalah natura series (NS) dengan menampilkan keunikan varian warna tangki dengan efek bebatuan (stone).

Advertisement

Seri terbaru yang dikeluarkan Penguin Indonesia ini sebelumnya juga sudah ditampilkan di acara Megabuild East Indonesia, Surabaya pada bulan lalu dan diminati oleh para pengunjung.

Selama pameran berlangsung pelanggan dimanjakan dengan potongan harga yang besar dan merchandise menarik lainnya yang bisa langsung di bawa pulang.

Penguin didirikan 35 tahun lalu pada tahun 1982. Penguin menerapkan program Jaminan Mutu ISO 9001:2008 pada semua produksi. Penguin adalah yang pertama dan satu-satunya di Indonesia yang mendapatkan SNI 7276:2008 (produk tangki Air) di tahun 2011. (*)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif