Jateng
Kamis, 23 November 2017 - 19:50 WIB

GUBERNUR JATENG : Elus Perut Ibu Hamil yang Ngidam, Ganjar Dipuji Lambe Turah

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Unggahan di akun Instagram @lambe_turah terkait kunjungan Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, terhadap ibu hamil di RSUP dr. Kariadi, Kamis (23/11/2017). (Instagram @lambe_turah)

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, mendapat banyak pujian di media sosial, salah satunya dari akun Instagram @lambe_turah.

Semarangpos.com, SEMARANG – Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, tengah panen pujian di jejaring media sosial Instagram. Politikus dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu menjadi trending topic setelah mengunjungi dan mengelus perut seorang ibu hamil di RSUP dr. Kariadi, Kota Semarang, Kamis (23/11/2017).

Advertisement

Aksi Ganjar itu bahkan menyita perhatian akun Instagram @lambe_turah. Akun instagram yang populer di Instagram karena kerap mengunggah informasi maupun gosip itu terkesan dengan perbuatan Gubernur Jateng yang sudi menjenguk dan menuruti keinginan ibu hamil yang tengah ngidam.

Dalam ungguahannya itu, akun @lambe_turah turut menyertakan screenshot kicauan akun Twitter milik si suami ibu hamil di @AGUSAMILE yang menyatakan jika istrinya tengah hamil bayi kembar empat dan ngidam perutnya dielus gubernur. Akun @lambe_turah itu lantas menuliskan komentar berupa pujian terhadap Ganjar yang diketahui mengunjungi si ibu hamil di rumah sakit pada Kamis sekitar pukul 09.00 WIB.

Advertisement

Dalam ungguahannya itu, akun @lambe_turah turut menyertakan screenshot kicauan akun Twitter milik si suami ibu hamil di @AGUSAMILE yang menyatakan jika istrinya tengah hamil bayi kembar empat dan ngidam perutnya dielus gubernur. Akun @lambe_turah itu lantas menuliskan komentar berupa pujian terhadap Ganjar yang diketahui mengunjungi si ibu hamil di rumah sakit pada Kamis sekitar pukul 09.00 WIB.

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo (dua dari kiri) saat mengunjungi ibu hamil bayi kembar empat di RSUP dr. Kariadi, Kota Semarang, Kamis (23/11/2017). (JIBI/Semarangpos.com/Humas Pemprov Jateng)

“Wuiihhh. Kereeeen yaaa. Belum ada 1×24 jam keinginan ibu ngidam sudah dipenuhi sama Pak Gub. Cobaa dulu emak nya minceu pas ngidam kerupuk mulut kadal keturutan kaya si ibu. Pasti dech minceu gak bakalan nyinyir kaya sekarang. Jaga Ibu hamil. Sehat terus yaaa bu. Jangan ngidam kaya emaknya minceu bu. Ntar jadinya kaya minceu lho bu,” tulis akun Instagram @lambe_turah, Kamis siang.

Advertisement

Sementara itu, ada sekitar 2.047 komentar dalam berbagai reaksi yang menanggapi aksi Gubernur Ganjar melalui unggahan akun @lambe_turah tersebut.  Ada yang memuji perbuatan Ganjar hingga menyamakannya dengan artis-artis terkenal karena menyita perhatian akun @lambe_turah. Namun, tak jarang juga yang ingin memiliki nasib seperti si ibu, hamil bayi kembar empat dan dijenguk Gubernur Ganjar Pranowo.

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo (dua dari kiri) saat mengunjungi ibu hamil bayi kembar empat di RSUP dr. Kariadi, Kota Semarang, Kamis (23/11/2017). (JIBI/Semarangpos.com/Humas Pemprov Jateng)

 “Keren amat si pak! @ganjarpranowo,” tulis akun @tasyasakinah.

Advertisement

“Kesayangan pak @ganjar_pranowo masuk ke lambe turah nih.. Wkwk serasa artis-artis terkenal gituh yaa,” tulis akun @lulukputri_.

“Pak ganjar idolaku bgt niih gubernure wong jateng,” tulis akun @mayadanishputra.

“Duh bapak @gnu_56 bertanggung jawab sekali,” komentar akun @endah.mn.

Advertisement

“Saya juga nanti kalo hamil besar mau lah d elus pa @ganjar_pranowo,” harap akun @meng_miawww.

“Wow kembar empat, wes pak siap2 yo pak belanjanya serba empat semua,” tulis @percyloveanios.

“Masyaa Allah.. subhanallah ibuu kuat bgt bawa perut isi 4 bayi,” tulis @rinduramdyani.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif