Jogja
Selasa, 21 November 2017 - 19:20 WIB

Warga Bantul Mengira Ada Gempa Bumi, Ternyata Ini yang Terjadi

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua rumah warga di Biro, Seloharjo, Pundong terdampak rubuhnya talut yang sedang dalam proses pengerjaan, Selasa (21/11/2017). (Herlambang Jati Kusumo/JIBI/Harian Jogja)

Dua rumah warga di Biro, Seloharjo, Pundong terdampak rubuhnya talud

Harianjogja.com, BANTUL–Dua rumah warga di Biro, Seloharjo, Pundong terdampak rubuhnya talut yang sedang dalam proses pengerjaan, Selasa (21/11/2017) sekitar pukul 02.30.

Advertisement

Menurut pemilik rumah Juwari kejadian tersebut pada awalnya dia kira gempa bumi. “Awalnya ya pas posisi masih tidur, tahu-tahu ada suara seperti itu saya kira awalnya gempa, tetapi setelah dicek ternyata talut ambrol,” ujarnya.

Kejadian tersebut diduga akibat konstruksi talut yang kurang baik, serta ditambah hujan deras saat kejadian yang semakin membuat talut itu hancur.

Walaupun tidak memakan korban kerugian yang ditaksir dalam bencana tersebut sekitar Rp25 juta. Pemilik yang sedang membangunan talut untuk kebun buahnya itu dikatakan oleh pemilik rumah bersedia mengganti rugi.

Advertisement

Namun Juwari juga masih mengkhawatirkan karena pada akhir-akhir ini masih musim penghujan dan dikhawatirkan air tersebut masuk didalam rumahnya yang masih dalam kondisi terbuka bagian belakangnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif