News
Minggu, 19 November 2017 - 21:30 WIB

KORUPSI E-KTP : Diperiksa IDI, Setya Novanto Sering Tertidur

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Setya Novanto dirawat di RS Medika Permata Hijau Jakarta, Kamis (16/11/2017) malam. (Istimewa)

IDI telah memeriksa tersangka kasus dugaan korupsi E-KTP.

Solopos.com, JAKARTA — Sebanyak 10 dokter tim dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) telah rampung memeriksa tersangka kasus dugaan korupsi E-KTP yang juga ketua DPR Setya Novanto (Setnov). Selama diperiksa tim IDI, Setnov sering tertidur.

Advertisement

Pemeriksaan kesehatan tersebut menyeluruh meliputi kejiwaan, komunikasi, dan pendengaran.

“Beliau sudah menjalani serangkaian tes dari IDI. Jadi dites soal apakah komunikasi masih bisa, pendengarannya masih bisa atau engga, reaksinya gimana, soal kejiwaan gimana,” kata kuasa hukum Setnov, Fredrich Yunandi di RSCM Kencana, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Minggu, (19/11/2017). (Baca: Ini Hubungan Jurnalis TV dan Setnov)

Fredrich mengatakan, saat dilakukan pemeriksaan Setya Novanto sering kali tertidur. Sehingga harus beberapa kali dibangunkan dibantu sang isteri, Deisti Astriani Tagor.

“Ya sambil tes sambil tidur, dibangunin terus jadi ngomong sepatah dua patah kata tidur. Jadi dibangunin sama istrinya,” tuturnya sebagaimana dikutip dari Okezone.com. (Baca Juga: Kejanggalan Drama Setya Novanto)

Advertisement
Fredrich menyebutkan pemeriksaan tersebut dilakukan sejak pukul 10.00 WIB tadi. Sedikitnya ada 10 orang dokter yang melakukan pemeriksaan terhadap Ketua Umum Partai Golkar itu. (Baca: Karangan Bunga untuk Setnov)

“Tesnya jam 10 tadi. Ada 10 orang kira-kira. Tes IDI kemudian dari dokter sini juga, kemudian di combine kemudian nanti mereka punya kesimpulan, kesimpulannya apa mereka yang tahu, saya tidak tahu kondisi kesehatannya,” terangnya.

Selama proses pemeriksaan istri Setnov, tambah Fredrich, selalu ikut mendampingi Setnov.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif