Sport
Jumat, 17 November 2017 - 18:25 WIB

TIONGKOK OPEN 2017 : Marcus/Kevin Tembus Semifinal

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Badmintonindonesia.org)

Tiongkok Open 2017 diwarnai dengan kemenangan Marcus/Kevin.

Solopos.com, FUZHOU – Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berhasil melaju ke babak semifinal Tiongkok Open 2017. Marcus/Kevin ke semifinal usai mengalahkan wakil Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Advertisement

Dalam pertandingan babak perempatfinal Tiongkok Open 2017 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Jumat (17/11/2017), Marcus/Kevin menang dua game langsung atas Ivanov/Sozonov. Marcus/Kevin menang dengan skor 21-19 dan 21-13 dalam waktu 31 menit.

Game pertama di mulai, Marcus/Kevin berhasil menguasai jalannya pertandingan dengan keunggulan. Namun mereka sempat tersusul sebelum akhirnya menang tipis 21-19. Hal berbeda terjadi di game kedua. Marcus/Kevin berhasil terus unggul jauh dengan 7-1, 11-4 hingga merebut kemenangan 21-13.

“Game pertama cukup sengit, karena lawannya juga lumayan bagus. Servisnya juga bagus. Tapi kami lebih tenang saja. Mungkin awal-awal saya belum pas mainnya, tapi pas pertengahan sudah mulai mendingan,” kata Marcus seperti dikutip dari Badmintonindonesia.org.

Advertisement

Marcus/Kevin sebelumnya sudah dua kali berhadapan dengan Ivanov/Sozonov dan selalu menang. Pertemuan terakhir mereka terjadi di BWF World Championships 2017 dengan kemenangan 21-19 dan 21-16 untuk Marcus/Kevin.

Selanjutnya di semifinal Tiongkok Open 2017, Marcus/Kevin masih menunggu lawan. Mereka akn berhadapan dengan pemenang antara dua pasangan Tiongkok, Li Junhui/Liu Yuchen dengan Liu Cheng/Zhang Nan.

“Dua-duanya hampir sama, tipenya enggak beda jauh. Mereka pastinya kuat, punya tenaga besar dan cepat juga,” kata Kevin

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif