Jogja
Jumat, 17 November 2017 - 02:20 WIB

Jogja City Mall Ajak Siswa SMK Mengenal Bisnis Mal

Redaksi Solopos.com  /  Kusnul Istiqomah  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kegiatan kunjungan industri SMK Gajah Mada 1 Margoyoso, Pati, Jawa Tengah disambut manajemen Jogja City Mall dengan berbagai aktivitas. (IST/Dok JCM)

Para siswa diajak berkeliling ke seluruh bagian mal

Harianjogja.com, JOGJA-Jogja City Mall membuka kesempatan bagi pelajar sekolah menengah kejuruan yang ingin melakukan kunjungan industri ke mal ini. Belum lama ini, sebanyak 36 siswa SMK Gajah Mada 1 Margoyoso, Pati, Jawa Tengah melakukan kunjungan ke JCM.

Advertisement

Public Relation Jogja City Mall Fandy Sutanto mengatakan, para siswa diajak berkeliling ke seluruh bagian mal. Sejumlah penjelasan terkait mal, tenant, program diskon dan sejarah singkat tentang mal ini menjadi materi yang diberikan selama kunjungan tersebut.

Sebelumnya, Jogja City Mall juga menerima kunjungan dari SMK N 1 Cimahi, Jawa Barat serta kunjungan dari SMK Nahdlatul Ulama 2 Kedungpring, Lamongan, Jawa Timur. Ivan mengatakan Jogja City Mall saat ini menjalin kerjasama dengan beberapa sekolah dari berbagai daerah lewat Memorandum of Understanding (MoU).

“Dengan adanya kegiatan semacam ini tentunya diadakan dengan tujuan dapat berbagi ilmu dengan pelajar SMK dan juga bermanfaat untuk masa depan siswa-siswi peserta kunjungan industri,” ujar pria yang akrab disapa Ivan ini melalui rilisnya, Kamis (16/11/2017).

Advertisement

Para siswa peserta kunjungan industri, kata Ivan, sangat antusias dengan kegiatan yang dilakukan. Selain berkeliling, para siswa juga diajak berdiskusi, bahkan antusiasme para siswa terhadap persaingan bisnis retail juga menjadi pembahasan menarik dalam kegiatan tersebut.

“Di samping kegiatan kunjungan industri, kami juga sedang merancang program edukasi untuk anak-anak tentang keamanan dan Do and Don’t saat berada di pusat perbelanjaan. Kegiatan ini nantinya akan menggandeng sekolah dasar dan taman kanak-kanak yang berada di DIY dan sekitarnya,” jelas Ivan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif