Entertainment
Senin, 6 November 2017 - 09:10 WIB

FILM TERBARU : Perankan Sosok Benyamin Sueb, Reza Rahadian Panen Protes

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Poster film Benyamin Biang Kerok (Instagram @hanungbramantyo)

Reza Rahadian panen protes lantaran bakal memerankan sosok Benyamin Sueb di film terbaru.

Solopos.com, SOLO – Benyamin Biang Kerok merupakan salah satu film tersukses dari mendiang pelawak legendaris, Benyamin Sueb. Film besutan Nawi Ismail yang dirilis sekitar 1970-an silam itu menceritakan tentang karakter Pengki yang diperankan Benyamin.

Advertisement

Sosok pengki yang culas dan jenaka bakal kembali menyapa masyarakat Tanah Air lewat film kekinian garapan sutradara kenamaan, Hanung Bramantyo. Bekerja sama dengan rumah produksi Falcon Pictures, Hanung kini tengah mempersiapkan film remake Benyamin Biang Kerok.

Tak tanggung-tanggung, kali ini Hanung menggandeng aktor kondang, Reza Rahadian untuk memerankan sosok Pengki. Melalui laman Instagram pribadinya, @hanungbramantyo, Hanung mengunggah poster perdana film tersebut. Poster itu dihiasi wajah Reza yang berekspresi konyol.

“Teman-teman pencinta Babe Benyamin S, ini official poster film yang menghidupkan kembali kecentikan dan kecerdasan Babe Ben dalam berkomedi situasi dan nyentil kelas sosial. Ini produksi kedua saya bersama Falcon Pictures. Nantikan di Maret 2018 tahun depan ye,” tulis Hanung pada keterangan foto yang diunggah, Jumat (3/11/2017).

Advertisement

Sayangnya, kali ini Hanung mendapat komentar yang kurang menyenangkan dari netizen. Mereka mengkritik keputusan tim produksi memilih Reza sebagai tokoh utama. Mereka agaknya sudah bosan melihat wajah Reza yang mendominasi film layar lebar.

“Ini yang bikin males nonton filmnya Indonesia. Kayak enggak ada aktor lain, membosankan kalau Reza terus,” komentar @curva_sud.

“Ya Allah, bosan banget sama Mas Reza Rahadian. Apa enggak ada pemain lain yang bagus di Indonesia ya,” lanjut @desavart.

Advertisement

“Hanung gimana nih enggak ada aktor lain apa? Kalau enggak ada ya enggak usah dibikin filmnya. Maksain banget sih,” imbuh @nuno_irham.

Meski mendapat banyak kritik, tak sedikit pula netizen yang memberikan dukungan. Mereka berharap film besutan Hanung yang dibintangi oleh Reza ini tidak mengecewakan publik. Sebab, selama ini Hanung dikenal sebagai salah satu sutradara keren. Sementara kemampuan akting Reza memang tak diragukan lagi. Dia selalu sukses membawakan semua karakter yang diperankan dalam berbagai judul film.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif