News
Minggu, 29 Oktober 2017 - 15:30 WIB

Girder Flyover Tol Pasuruan-Probolinggo Ambruk, 1 Meninggal Dunia

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pekerja dan warga berkerumun di lokasi ambruknya girder flyover Tol Pasuruan-Probolinggo, Minggu (29/10/2017). (Twitter/@topelucky)

Sebuah girder flyover proyek Tol Pasuruan-Probolingga ambruk dan menyebabkan satu orang meninggal dunia.

Solopos.com, PASURUAN — Kecelakaan terjadi di proyek pembangunan flyover Tol Pasuruan-Probolinggo di Desa Cukurgondang, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan. Girder pembangunan flyover yang baru dipasang ambruk dan menimpa empat kendaraan.

Advertisement

Keempat kendaraan yang tertimpa girder itu terdiri atas sebuah truk kontainer, mobil pikap, dan dua sepeda motor. “Ambruk sekitar pukul 09.30 WIB. Begitu dapat laporan kami langsung datang,” kata Kapolsek Grati, AKP Suyitno di lokasi, Minggu (29/10/2017), dikutip Solopos.com dari Detik.

Akibat kecelakaan ini, satu orang meninggal dunia. Flyover yang menghubungkan Desa Plososari-Desa Cukurgondang terdiri atas empat girder. Sebanyak tiga girder telah dipasang pada Sabtu (28/10/2017), dan satu yang terakhir dipasang pada Minggu pagi. Namun belum jelas penyebab girder itu ambruk dan menimpa empat kendaraan.

Di media sosial Twitter, telah bertebaran ungkapan bela sungkawa atas insiden ini. Ada pula video yang menggambarkan situasi beberapa saat lalu.

Advertisement

Flyover ini merupakan pengganti jalan kabupaten yang berpapasan dengan jalan tol. Jika flyover sudah jadi, maka jalan kabupaten tersebut akan melayang di atas ruas Tol Pasuruan-Probolinggo.

Berikut videonya:

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif