Teknologi
Rabu, 18 Oktober 2017 - 23:30 WIB

Pengguna Domain Lokal .co.id & .id Tembus 1,2 Juta

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Marshable)

Jumlah pengguna domain lokal, yaitu .co.id dan .id menembus 1,2 juta.

Solopos.com, JAKARTA — Pengelola Nama Domain Indonesia (Pandi) mengungkapkan total jumlah pengguna domain lokal saat ini telah mencapai angka sebesar 1,2 juta pengguna hingga Juli 2017.

Advertisement

Ketua Pandi, Andi Budimansyah, mengemukakan pihaknya akan terus menggenjot jumlah pengguna domain lokal agar traffic Internet ke dalam negeri semakin besar. Menurutnya, selama ini dominasi traffic Internet dikuasai oleh domain asing, karena tidak sedikit pengguna Internet lokal yang mengakses domain dari luar negeri.

“Kan kalau kita lihat saat ini, kenapa dominasi traffic Internet lebih besar dari luar negeri, karena banyak masyarakat kita yang mengakses situs dari luar negeri seperti media sosial yang domainnya dari luar sana,” tuturnya kepada Bisnis/JIBI di Jakarta, Rabu (18/10).

Menurutnya, kini penggunaan domain global seperti .com telah banyak digunakan oleh pengakses di seluruh dunia, termasuk dari Indonesia. Dia menjelaskan berdasarkan data terakhir? pengguna domain .com telah mencapai angka sebesar 130-150 juta pengguna di seluruh dunia.

Advertisement

“Kami akan dorong terus agar pengguna domain dari dalam negeri makin banyak,” katanya.

Hingga Juli 2017, penggunaan domain lokal menembus angka sebesar 1,2 juta pengguna. Domain yang paling banyak digunakan saat ini adalah co.id sebanyak 99.826 pengguna, kemudia berikutnya adalah domain .id yang jumlah penggunanya mencapai ?72.768 pengguna.

“Jadi kenapa domain yang co.id ini lebih besar, karena lebih mudah diingat oleh masyarakat pada saat mereka mencari sebuah situs di Internet,” ujarnya.

Advertisement

Menurutnya, seluruh angka tersebut merupakan jumlah pendaftar domain lokal, bukan berdasarkan keaktifan penggunaan domain tersebut.? Dia juga optimistis melalui program 1 juta domain yang kini tengah didorong oleh pemerintah, masyarakat pengguna domain lokal akan terus bertambah.

?”Kami tetap optimis, pemerintah akan terus mendorong agar domain lokal ini semakin banyak penggunanya” tuturnya.

?Sebelumnya, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) tengah menggenjot pengguna nama domain .id ?untuk para pelaku UMKM dengan target pengguna per tahun sebanyak 20.000 domain .id.

Advertisement
Kata Kunci : Domain Lokal
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif