Foto
Minggu, 15 Oktober 2017 - 01:50 WIB

FOTO SEJARAH SEMARANG : Pertempuran 5 Hari Dikenang di Tugu Muda

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah pelakon tentara Jepang menumpang jip melintas di lokasi drama perjuangan memperingati kisah Pertempuran Lima Hari di Semarang, kawasan Tugu Muda, Kota Semarang, Jateng, Sabtu (14/10/2017). (JIBI/Solopos/Antara/Aji Styawan)

Sejarah Pertempuran Lima Hari Semarang diperingati.

Pelakon pejuang beraksi melawan pelakon tentara Jepang saat tampil dalam drama perjuangan memperingati kisah Pertempuran Lima Hari di Semarang, di kawasan Tugu Muda, Kota Semarang, Jateng, Sabtu (14/10/2017). (JIBI/Solopos/Antara/Aji Styawan)

Advertisement

Peristiwa Pertempuran Lima Hari di Semarang, Sabtu (14/10/2017), diperingati dengan pergelaran drama kolosal di kawasan Tugu Muda, Kota Semarang, Jawa Tengah. Dalam drama itu tampil pemuda-pemudi yang melakonkan pejuang Republik Indonesia dan tentara pendudukan Jepang.

Pertempuran Lima Hari di Semarang yang melibatkan para pejuang Indonesia melawan tentara pendudukan Jepang terjadi pada Oktober 1945 di kawasan Tugu Muda. Pertempuran tersebut menewaskan ratusan orang dari kedua belah pihak, termasuk di antaranya dr. Kariadi yang kemudian namanya diabadikan menjadi nama rumah sakit di Semarang.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif