Jateng
Jumat, 13 Oktober 2017 - 09:50 WIB

Toyota Corolla Classic Bakal Banjiri Kota Semarang

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Toyota Corolla classic. (Pinterest.com)

Toyota Corolla Classic bakal digiring seribuan pencintanya ke Kota Semarang untuk menghadiri Gathering Nasional VI.

Semarangpos.com, SEMARANG — Sekitar seribu mobil Toyota Corolla Classic bakal membanjir di Kota Semarang, Jawa Tengah. Seribuan pencinta mobil tua itu bakal berbondong-bondong meluncur dari berbagai daerah di Indonesia ke kota bersemboyan Aman, Tertib, Lancar, Asri, dan Sehat (ATLAS) ini untuk menghadiri agenda bertajuk Gathering Nasional VI yang dijadwalkan digelar di Kota Semarang, Sabtu-Minggu (14-15/10/2017).

Advertisement

Sekretaris Panitia Gathering Nasional VI Toyota Corolla Classic Indonesia, Wiryo Hartono, di Kota Semarang, Jateng, Kamis (12/10/2017), mengatakan mobil-mobil yang diproduksi pada periode 1966 hingga 1976 itu akan hadir dalam agenda tahunan paguyuban pencinta mobil tersebut. “Puncak acara akan digelar di Balai Diponegoro di Kompleks Makodam IV Diponegoro, Kota Semarang,” katanya.

Pada pergelaran keenam ini, dia mengharapkan antusiasme para pemilik Toyota Corolla Classic ini semakin meningkat. Pada kegiatan kali ini, lanjut dia, tema yang diangkat, adalah “Unity in Diversity” atau “Persatuan dalam Keberagaman”.

Ia menambahkan, 58 klub Corolla Classic dari berbagai wilayah di Indonesia telah menyatakan kesediaan mereka untuk hadir. Dalam kegiatan kali ini, lanjut dia, juga akan digelar musyawarah nasional.

Advertisement

Selain itu, para peserta juga dijadwalkan mengunjungi sejumlah objek wisata di Ibu Kota Jawa Tengah ini, seperti Gedung Lawang Sewu, Kota Lama, Masjid Agung Jawa Tengah, Simpang Lima, Kelenteng Sam Poo Kong, dan Vihara Watugong. “Penggemar Corolla Classic ini tersebar dari Aceh hingga Papua. Kegiatan ini sebagai ajang silaturahim sekaligus bertukar pengalaman tentang kendaraan yang mereka miliki,” katanya.

Toyota Corolla Classic Indonesia ini sudah berdiri sejak Juli 2012 dengan anggota yang cukup banyak serta tipe kendaraan yang bermacam-macam.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif