Jogja
Senin, 25 September 2017 - 21:20 WIB

50 Pelajar dan Mahasiswa se-DIY Terima Beasiswa

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Puluhan pelajar dan mahasiswa mengikuti kegiatan talkshow tentang tantangan pemuda di masa mendatang, Senin (25/9/2017). (Harian Jogja/Sunartono)

Sebanyak 50 pelajar SMA/SMK dan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di DIY menerima beasiswa dari pihak swasta.

Harianjogja.com, JOGJA – Sebanyak 50 pelajar SMA/SMK dan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di DIY menerima beasiswa dari pihak swasta.

Advertisement

Pemberian beasiswa itu dikemas melalui diskusi tentang tantangan yang harus dihadapi pemuda untuk memotivasi para penerima beasiswa tersebut di Viglosa Building, Jalan Yos Sudarso, Kotabaru, Kota Jogja, Senin (25/9/2017).

Ketua Harian Yayasan Orbit Endang Nunik Yuniati menjelaskan, di 2017 pihaknya memberikan beasiswa kepada 50 pelajar dan mahasiswa di DIY. Jumlah beasiswa bagi SMA dengan nominal Rp250.000 per bulan, sedangkan mahasiswa Rp400.000 per bulan.

Jumlah itu, sebagai dukungan biaya hidup mereka selama menjalani pendidikan dengan diberikan selama tiga bulan sekali. “Kami memprioritaskan bagi pelajar dan mahasiswa yang berprestasi, tetapi dari keluarga dari tidak mampu. Setiap tahun akan terus ditambah,” terangnya, Senin (25/9/2017).

Advertisement

Selain dari keluarga tidak mampu, lanjut dia, jalur lain untuk mendapatkan beasiswa tersebut adalah jalur orangtua asuh dan jalur insidental yang diberikan kepada pelajar atau mahasiswa yang di tengah menempuh pendidikan secara tiba-tiba tidak mampu membayar SPP dan sejenisnya.

Adapun pemberian beasiswa dilakukan dengan berbagai kegiatan, salahsatunya talkshow tentang menghadapi tangan zaman bagi kaum muda sepert digelar kemarin dengan .

“Biasa mereka kami beri materi seperti penulisan, pelatihan bisnis, motivasi untuk melatih softskill mereka. Kami mendorong mereka agar mendapatkan wawasan dala m menghadapi tantangan,” ujar dia.

Advertisement

Dalam diskusi itu diberikan materi tentang tantangan yang harus dihadapi para pemuda untuk memotivasi peserta. Pelajar asal SMK Muhammadiyah Playen Gunungkidul Arif Tri Oktabrianto yang hadir dalam talkshow merasa termotivasi dengan kegiatan tersebut.

Karena menghadirkan sejumlah pemuda yang termasuk sukses di beberapa bidang. “Untuk penyegaran ini tepat, karena kami sebagai pelajar, pemuda butuh semacam perhatian untuk terus dimotivasi,” ujarnya.

Ia sendiri termasuk penerima beasiswa dari Yayasan Orbit sejak kelas X melalui proses seleksi yang dilakukan oleh sekolah. Sebagai anak petani, ia merasa terbantu dengan mendapatkan beasiswa Rp250.000 setiap bulan.

Advertisement
Kata Kunci : Beasiswa Beasiswa Jogja
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif