Sport
Kamis, 21 September 2017 - 15:25 WIB

LIGA SPANYOL : Dikalahkan Real Betis, Madrid Disebut Hanya Tak Beruntung

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ekspresi sejumlah pemain Real Madrid usai timnya kalah. (JIBI/REUTERS/Sergio Perez)

Liga Spanyol diwarnai dengan kekalahan Real Madrid.

Solopos.com, MADRID – Real Madrid menelan kekalahan perdana di ajang Liga Spanyol saat menjamu Real Betis. Gelandang Los Blancos, Casemiro, menyebut timnya hanya tak beruntung.

Advertisement

Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Santiago Bernabeu, Kamis (21/9/2017) dini hari WIB, Madrid tampil dominan. Mereka mencatatkan 60% penguasaan bola. Bahkan, Toni Kroos dkk. mampu membuat 27 tembakan dengan tujuh yang mengarah ke gawang namun tak ada yang berbuah gol.

Bandingkan dengan Betis yang hanya memiliki 12 peluang sepanjang 90 menit. Dari total peluang itu, hanya ada empat yang mengarah ke gawang dan satu berhasil dikonversi menjadi gol. Gol itu pun tercipta di masa injury time babak kedua oleh Antonio Sanabria.

“Kami harus tetap tenang karena mungkin satu poin lebih baik daripada kalah,” kata Casemiro seperti dilansir dari Soccerway.

Advertisement

“Tadi adalah sebuah ketidakberuntungan. Semua sudah kami ciptakan, sudah kami coba, kami perjuangkan. Begitulah sepak bola. Terkadang memang tidak adil.”

“Kami harus menyelamati Betis, yang berjuang, bekerja dan tampil baik di pertandingan di sini,” lanjutnya.

Kekalahan ini menjadi yang pertama bagi Madrid di ajang Liga Spanyol dari lima laga yang sudah dilalui. Sebelumnya, mereka meraih dua kemenangan dan dua kekalahan. Tim polesan Zinedine Zidane ini pun harus terlempar ke posisi ketujuh klasemen sementara Liga Spanyol.

Advertisement

“Kami harus memikirkan diri sendiri,” tandas Casemiro.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif