Sport
Kamis, 21 September 2017 - 19:25 WIB

LIGA ITALIA : Bekuk Fiorentina, Juve Langsung Fokus Laga Selanjutnya

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Juventus vs Fiorentina (JIBI/REUTERS/Massimo Pinca)

Liga Italia menyajikan kemenangan Juventus atas Fiorentina.

Solopos.com, TURIN – Juventus baru saja memetik kemenangan atas Fiorentina dalam lanjutan Liga Italia. Mereka pun tak mau bereuforia terlalu lama dan langsung fokus ke laga selanjutnya. Apalagi, lawan yang dihadapi Juve selanjutnya adalah Torino yang merupakan rival sekota.

Advertisement

Menghadapi Fiorentina di Allianz Stadium, Kamis (21/9/2017) dini hari WIB, Juve menang dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal penentu kemenangan tim tuan rumah dicetak oleh Mario Mandzukic di babak kedua.

Meladeni Fiorentina, Juve nampak kesulitan. Mereka gagal menciptakan peluang bersih di babak pertama. Pelatih Massimiliano Allegri pun menyebut permainan timnya baru membaik selepas turun minum.

“Ini adalah sebuah kemenangan penting untuk kami, terutama karena kami berhasil mencatat clean sheet lainnya. Skor 1-0 adalah sebuah hasil bagus. Kami harus berjuang untuk mendapatkannya, terutama di babak pertama ketika kami agak keras kepala, tapi kami tak pernah mendapatkan ancaman nyata,” ujar Allegri seperti dilansir Juventus.com.

Advertisement

“Kami tak melakukan banyak tembakan di babak pertama karena kami membuat kesalahan-kesalahan ketika mendekati area pertahanan lawan. Ketika Anda punya malam seperti itu, ketika Anda kesulitan menembak ke gawang, hal pentingnya adalah jangan sampai kebobolan.”

“Cepat atau lambat, Anda akan mendapatkan peluang, dan di babak kedua kami punya banyak peluang,” lanjut Allegri.

Allegri pun langsung mengalihkan fokus ke laga selanjutnya menghadapi Torino bertajuk Derby della Mole, Minggu (24/9/2017) dini hari WIB. “Para pemain layak mendapatkan pujian karena berhasil meraih hasil ini. Sekarang kami bisa fokus ke derby,” tandas Allegri.

Advertisement

Kemenangan atas Fiorentina membuat Juve selalu memenangi lima laga awal Liga Italia. Mereka mengoleksi 15 poin dan duduk si posisi kedua, di bawah Napoli yang juga selalu menang di lima.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif