Jateng
Rabu, 20 September 2017 - 19:50 WIB

Kisah Tragis Wanita di Semarang Sita Perhatian Warganet hingga Wali Kota

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Semi, 40, warga Jangli, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, Jateng yang mengalami kisah tragis. (Facebook.com-?Rizal Jagaddhita)

Kisah tragis yang dialami seorang wanita di Kota Semarang menyita perhatian warganet hingga wali kota Semarang.

Semarangpos.com, SEMARANG – Seorang wanita bernama Semi, 40, warga Jangli, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) yang mengalami kisah tragis menyita perhatian banyak kalangan, mulai dari warganet di media sosial Facebook hingga Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi.

Advertisement

Berdasarkan keterangan yang dibeberkan pengguna akun Facebook Danang Isroi di dinding grup Facebook Media Informasi Kota Semarang (MIK Semar), Sabtu (16/9/2017), Semi merupakan wanita yang mengalami kelumpuhan sejak lahir. Bahkan karena keterbatasan ekonomi, Semi bersama saudaranya yang bekerja sebagai pekerja rumah tangga (PRT) harus tinggal di lahan milik pemerintah.

Kisah tragis itu pun membuat warganet di grup Facebook tersebut untuk bergerak bersama memberikan bantuan kepada Semi. Menurut pengguna akun Facebook ?Rizal Jagaddhita, Senin (18/9/2017), banyak pihak yang terlibat demi membantu Semi, termasuk Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi yang lebih akrab disapa Hendi.

“Terima kasih kepada Bapak Hendi [wali kota Semarang], Dinas Kesehatan Kota Semarang, Rumah Donasi MIK Semar, Gerakan Peduli Sesama, Warga MIK Semar, Tim Ambulance Hebat Kota Semarang, Perangkat RT 007/RW 001 Kelurahan Jangli, Perangkat Kelurahan Jangli, rekan-rekan relawan, serta perawat dan dokter Rumah Sakit Undip,” ungkap pengguna akun Facebook Rizal Jagaddhita.

Advertisement

Tak pelak warganet mengungkapkan rasa kagum mereka kepada semua pihak yang turut membantu Semi. Menurut mereka, hal itu merupakan contoh bahwa masyarakat Kota Semarang masih memiliki rasa peduli terhadap sesama.

Ucapan doa bagi Semi yang mengalami kisah tragis itu juga ramai dilontarkan warganet. “Alhamdulilah. Saudara-saudara kita memang luar biasa. Salute. Semoga Mbah Semi mendapatkan pengobatan yang baik dan bisa membaik,” ungkap pengguna akun Facebook Anita Rajendra.

“Hebat, berbuat baiklah sampai akhir. Tuhan memberkati,” tulis pengguna akun Facebook Vera Veranika.

Advertisement

Dari foto-foto yang diunggah pengguna akun Facebook Rizal Jagaddhita, terlihat Semi telah mendapatkan perawatan di rumah sakit yang berdasarkan pemaparannya merupakan Rumah Sakit Nasional Diponegoro (RSND). Selain itu, warganet bersama berbagai pihak lainnya juga telah memberikan bantuan berupa sejumlah uang kepada keluarga Semi. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif