Soloraya
Senin, 18 September 2017 - 17:15 WIB

Pertamina Tambah 28.720 Tabung Elpiji 3 Kg untuk Wonogiri

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pekerja Pangkalan Elpiji 3 kg Irawan di Wonokarto, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Guritno, menyiapkan elpiji 5,5 kg di pangkalan tempatnya bekerja, Senin (18/9/2017). (Rudi Hartono/JIBI/Solopos)

Pasokan elpiji melon untuk Wonogiri ditambah.

Solopos.com, WONOGIRI — PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) IV bakal menambah kuota fakultatif elpiji 3 kg untuk Jawa Tengah dan DIY. Khusus bagi Wonogiri, Pertamina menambah 28.720 tabung elpiji melon untuk alokasi pertengahan hingga akhir September 2017.

Advertisement

Area Manager Communication and Relations Jawa Bagian Tengah PT Pertamina MOR IV, Andar Titi Lestari, melalui keterangan tertulis, Senin (18/9/2017), menyampaikan permintaan sejak awal bulan ini masih tinggi. Oleh karena itu, lanjut dia, Pertamina menambah kuota fakultatif untuk memenuhi kebutuhan di daerah-daerah.

Pertamina menambah kuota untuk Soloraya, termasuk Wonogiri dalam dua tahap. Tahap pertama untuk periode 16-20 September sebanyak 237.120 tabung. Khusus untuk Wonogiri ditambah sebanyak 13.280 tabung dari alokasi normal per bulan 560.160 tabung. Tahap II periode 18-23 September untuk Wonogiri ditambah sebanyak 15.440 tabung. Sehingga total tambahan kuota fakultatif sebanyak 28.720 tabung. Adapun jumlah keseluruhan kuota bulan ini sebanyak 588.880 tabung.

Andar tidak memungkiri seiring dinamika masyarakat kini kebutuhan akan elpiji 3 kg semakin meningkat. Kondisi tersebut dipengaruhi beberapa faktor, seperti semakin banyak pelaku usaha kecil menengah (UKM) yang dalam usahanya menggunakan elpiji 3 kg, banyaknya penggunaan gas melon sebagai bahan bakar sarana pertanian dan peternakan dari sebelumnya untuk keperluan rumah tangga, dan diikuti pertumbuhan penduduk.

Advertisement

“Seharusnya dengan banyaknya tambahan yang kami berikan tidak ada lagi warga yang kesulitan mendapatkan elpiji 3 kg. Kalau terdapat peningkatakan permintaan yang signifikan, kami akan kroscek terlebih dahulu kewajaran penyaluran di jaringan resmi kami. Prinsipnya, Pertamina akan melayani kebutuhan masyarakat yang berhak menerima sesuai kebutuhannya,” kata Andar.

Pekerja Pangkalan Elpiji 3 Kg Irawan di Wonokarto, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Guritno, menyampaikan setiap hari pangkalan tempatnya bekerja dijatah 90 tabung. Hanya dalam waktu kurang dari satu jam langsung habis terjual.

Alhasil, banyak warga yang kecele. Pada masa sebelumnya jatah itu habis dalam beberapa jam. “Bahkan, ada warga yang akhirnya beralih menggunakan elpiji 5,5 kg,” kata dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif