Sport
Rabu, 6 September 2017 - 23:25 WIB

LIGA 2 : Persis Solo Ingin Pemain Baru, Ini Saran Pasoepati

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain baru Persis Solo, Agung Supriyanto (kedua dari kanan), meluapkan perasaan seusai berhasil mencetak gol lewat sundulan saat melawan Persiba Bantul dalam pertandingan Liga 2 di Stadion Manahan Solo, Kamis (3/8/2017). (JIBI/Solopos/M. Ferri Setiawan)

Liga 2 diwarnai dengan Persis Solo yang ingin menambah pemain baru.

Solopos.com, SOLO – Persis Solo dipastikan melenggang ke babak 16 besar kompetisi Liga 2. Untuk mengarungi fase tersebut, Laskar Sambernyawa ingin menambah kekuatan demi mencapai target lolos ke Liga 1.

Advertisement

Pada putaran kedua Liga 2 musim ini, Persis sebenarnya mengincar tiga pemain di tiga posisi berbeda yakni kiper, bek, dan striker. Namun hanya striker yang bisa didatangkan yakni Agung Supriyanto. Agung pun sudah menunjukkan tajinya dan telah mencetak gol.

Oleh karena itu, Persis masih berharap bisa mendatangkan bek dan kiper baru. Apalagi, Liga 2 akan membuka jendela transfer sebelum memasuki babak 16 besar. Terkait hal itu, kelompok suporter Persis, Pasoepati, pun memiliki saran tersendiri.

Wakil Presiden Pasoepati, Ginda Ferachtriawan, menyatakan dukungan terhadap upaya manajemen dalam mendatangkan pemain baru. Dia menyebut skuat yang ada saat ini sudah baik, tapi perlu penguatan untuk bisa bersaing menuju Liga 1.

Advertisement

“Saran saya, cari saja pemain pilar dari tim di Liga 2 yang tidak lolos 16 besar. Pasti banyak yang berminat bergabung Persis,” ujar Ginda saat ditemui Solopos.com di SMAN 4, Rabu (6/9/2017).

Pelatih Persis, Widyantoro, dalam sebuah kesempatan, pernah mengatakan tak akan sembarangan dalam mendatangkan pemain anyar. Dia punya sedikitnya dua tolok ukur yakni pemain berkualitas minimal sama dengan pemain yang ada serta berusia maksimal 25 tahun. “Kalau dua itu tidak terpenuhi ya sama saja nanti,” ucapnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif