Jateng
Jumat, 11 Agustus 2017 - 07:50 WIB

JATENG FAIR 2017 : Pesta Kembang Api dan Fariz R.M. Bakal Meriahkan Acara Pembukaan

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pesta kembang api (JIBI/Antara)

Jateng Fair 2017, pesta pembukaannya akan dimeriahkan dengan pertunjukan kembang api.

Semarangpos.com, SEMARANG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) dan PT Pekan Raya Promosi Pembangunan (PRPP) akan kembali menggelar Jateng Fair. Event tahunan yang bakal menampilkan berbagai atraksi pertunjukan itu akan kembali digelar di kompleks PRPP Jateng, Kota Semarang, 11 Agustus-10 September 2017.

Advertisement

Direktur Utama (Dirut) PT PRPP Jateng, Titah Listyorini, mengatakan acara pembukaan Jateng Fair 2017 akan digelar di komplek PRPP Jateng, Semarang, Jumat (11/8/2017) sekitar pukul 19.00 WIB. Gubenur Jateng, Ganjar Pranowo, dijadwalkan hadir untuk membuka event yang diklaim sebagai pesta rakyat terbesar di Jateng itu.

“Acara pembukaan Jateng Fair 2017 nanti akan dilakukan oleh Pak Gubernur. Selain itu, pesta pembukaan juga akan dimeriahkan dengan pesta kembang api dan juga penampilan artis kawakan Fariz R.M.,” ujar Titah saat dihubungi Semarangpos.com, Kamis (10/8/2017).

Titah menambahkan selama sebulan penuh, pengunjung yang hadir di lokasi pelaksanaan Jateng Fair 2017 akan disajikan berbagai pertunjukkan yang menarik. Tak hanya penampilan artis-artis ibu kota, dalam acara yang digelar rutin setiap tahun itu PPRP juga akan menyajikan berbagai hiburan di setiap stannya.

Advertisement

“Pada Jateng Fair kali ini kami mengusung konsep Paradise of Karimunjawa. Sehingga, dekorasi stan-stannya akan kami berikan dengan nuansa Karimunjawa,” beber Titah.

Titah menambahkan hingga saat ini sudah ada sekitar 90% stan di Jateng Fair 2017 yang terisi. Total stan yang disediakan dalam event ini sekitar 350 stan.

Untuk menikmati kemeriahan di Jateng Fair 2017, pengunjung yang hadir dikenai tiket masuk Rp15.000/lembar pada hari-hari biasa. Tiket itu lebih mahal atau Rp20.000/lembar saat akhir pekan atau weekend.

Advertisement

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif