Sport
Jumat, 4 Agustus 2017 - 08:30 WIB

Efek Transfer Neymar, Mbappe Merapat ke Barcelona

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kylian Mbappe-Lottin (JIBI/Reuters/Eric Gaillard)

Neymar disebut-sebut selangkah lagi bergabung dengan PSG.

Solopos.com, PORTO — Efek domino saga transfer Neymar dari Barcelona ke Paris Saint Germain (PSG) mulai terlihat. Penyerang AS Monaco, Kylian Mbappe, yang menjadi salah satu incaran Barcelona untuk menggantikan Neymar memutuskan meninggalkan klubnya.

Advertisement

Wonder kid berusia 18 tahun tersebut sejak lama memang disebut-sebut bakal meninggalkan Monaco, tim yang mengalahkan PSG pada perebutan Ligue 1 musim lalu. Media Prancis, L’Equipe, melaporkan Mbappe telah memutuskan untuk pergi dari Monaco hanya beberapa jam setelah Barcelona mengonfirmasi kepergian Neymar.

Musuh abadi Barelona, Real Madrid, pernah diberitakan sepakat mendapat tanda tangan Mbappe dengan mahar 160 juta poundsterling. Tapi Monaco menolak laporan yang dirilis Marca tersebut. Sementara dilansir Dailymail.co.uk, Monaco dilaporkan hanya akan melepas Mbappe dengan harga 178 juta poundsterling (Rp3,1 triliun).

Seperti dilansir Bleacherreport.com, Kamis (3/8/2017), Mbappe diyakini cocok untuk menggantikan peran Neymar dalam skuat Barcelona. Jika benar, maka Barcelona bisa memanfaatkan duit senilai 198 juta poundsterling (Rp3,4 triliun) dari klausul pelepasan Neymar untuk menggaet Mbappe dari Monaco.

Advertisement

Neymar dilaporkan telah sepakat menerima pinangan PSG dalam durasi kontrak selama lima tahun. Neymar disebut-sebut tinggal melakoni tes medis untuk diperkenalkan sebagai pemain baru tim berjuluk Les Parisiens tersebut. Bomber 25 tahun itu kemungkinan akan diperkenalkan di Paris, Jumat (5/8/2017). Itu karena ia diharapkan bisa membela PSG pada laga perdana Ligue 1 melawan Amiens, Sabtu (5/8).

PSG tidak hanya mengeluarkan uang 198 juta poundsterling untuk membayar klausul lepasan Neymar dari Barcelona. Sepertin dilansir Sky Sports, tim yang dipimpin pengusaha Qatar, Nasser Al-Khelaifi, juga harus mengeluarkan duit 515.000 (Rp9,03 miliar) per pekan untuk menggaji Neymar selama lima tahun kontraknya. Dengan demikian, PSG total mengeluarkan dana 450 juta poundsterling (Rp7,8 triliun) untuk mendapat tanda tangan Neymar!

Transfer Neymar dari Barcelona ke PSG sendiri mendapat beragam penolakan. Salah satunya dari Presiden La Liga, Javier Tebas. Tebas mengatakan La Liga akan menolak uang dari PSG untuk membayar klausul pelepasan Neymar dari Barcelona.

Advertisement

Orang nomor satu di badan liga tertinggi Spanyol itu menduga PSG melakukan doping finansial agar bisa membayar klausul penebusan Neymar. Tebas akan melaporkan PSG karena dugaan pelanggaran Financial Fair Play (FFP) ke UEFA.  “Dalam masalah PSG, ini jelas terlihat kasus doping finansial, dengan klub dan pemerintahan [Qatar],” jelas Tebas, seperti dilansir AS.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif