News
Senin, 31 Juli 2017 - 12:10 WIB

Buka Topeng, Spider-Man “Absurd” yang Bantu Razia Polisi Ini Ternyata...

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pria berkostum Spider-Man bantu polisi lakukan razia (Twitter TMCPoldaMetro)

Video unik kali ini tentang pria berkostum Spider-Man yang memperingatkan pelanggar lalu lintas.

Solopos.com, JAKARTA – Sebuah video viral menampilkan pria berkostum tokoh superhero Spider-Man membantu razia polisi. Pria berkostum Spider-Man itu sempat beradu mulut dengan pengendara sepeda motor yang ia peringatkan saat mau melanggar.

Advertisement

Video unik tersebut diunggah pengguna akun Twitter @alvinlie21, Jumat (28/7/2017). “Cara kreatif halau calon pelanggar rambu lalu. Rider @uber_idn ngeyel + maki-maki pula, shame on you Uber,” cuit @alvinlie21 seraya me-mention @Dishubtrans_DKI.

Dalam video tersebut tampak pria berkostum Spider-Man mengatur sepeda motor agar tidak masuk jalur larangan sepeda motor. Salah satu pengendara sepeda motor yang diduga sopir ojek online menjadi salah satu yang dihalau laju motornya. Diperingatkan baik-baik agar melaju di jalur lambar, pengendara malah marah-marah dan memaki.

Advertisement

Dalam video tersebut tampak pria berkostum Spider-Man mengatur sepeda motor agar tidak masuk jalur larangan sepeda motor. Salah satu pengendara sepeda motor yang diduga sopir ojek online menjadi salah satu yang dihalau laju motornya. Diperingatkan baik-baik agar melaju di jalur lambar, pengendara malah marah-marah dan memaki.

Aksi unik tersebut sontak mendapat respons dari warganet. “Semangat yam terkadang perlu terlihat gila untuk menghadapi orang-orang gila,” cuit @merymonka.

Pria berkostum Spider-Man bantu polisi lakukan razia (Twitter TMCPoldaMetro)

Advertisement

“Seharusnya ojek online menjadi salah satu pelopor pengemudi tertib berlalu lintas,” cuit @soeprihatien.

Setelah ditelusuri, pria berkostum Spider-Man itu memang membantu Polantas Polda Metro Jaya untuk melakukan razia bagi pesepeda motor yang nekat melewati jalan layang non tol (JLNT) Kampung Melayu – Casablanca.

“12.01 Partisipasi masyarakat bersama media elektronik terhadap penindakkan pemotor yang melewati JLNT Kp. Melayu – Casablanca,” cuit akun resmi TMC Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Jumat (27/7/2017).

Advertisement

Bersama cuitan tersebut akun @TMCPoldaMetro mengunggah foto pria berkostum Spider-Man ikut merazia memantau proses razia. Di salah satu foto, terungkap pria berkostum Spider-man itu adalah artis dan pembawa acara Uya Kuya.

Unggahan Astrid Kuya saat suaminya berkostum Spider-Man (Instagram)

Istri Uya Kuya, Astrid Khairunisha melalui akun @astridkuya mempertegas bahwa yang menjadi Spider-Man dalam proses razia adalah suaminya. Ia mengunggah beberapa foto saat Uya Kuya menjadi Spider-Man.

“My Spider-Man,” tulis Astrid di salah satu unggahannya, Jumat.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif