News
Sabtu, 29 Juli 2017 - 21:30 WIB

VIDEO UNIK : Bukannya Makan Rumput, Kambing Ini Lahap Uang Kertas

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Rekaman kambing makan uang kertas. (Istimewa/Youtube)

Rekaman seekor kambing memakan uang kertas menjadi perbincangan warganet.

Solopos.com, SOLO – Kambing dikategorikan sebagai hewan pemakan tumbuhan atau herbivora. Namun, yang terjadi pada kambing yang satu ini sungguh di luar kebiasaan.

Advertisement

Sebuah video unik yang beredar di YouTube menunjukkan dua ekor kambing sedang asyik memakan uang kertas secara bergantian.

https://www.youtube.com/watch?v=A_RY6O55cAM

Advertisement

https://www.youtube.com/watch?v=A_RY6O55cAM

Tak tanggung-tanggung, kambing itu melahap uang pecahan Rp50.000 dan Rp100 ribu. Video ini lantas viral setelah dibagikan via media sosial.

Di video berdurasi 46 detik itu memperlihatkan dua ekor kambing berwarna cokelat asyik mengunyah uang kertas yang diberikan seseorang seperti halnya mengunyah rumput. Bahkan, uang-uang kertas itu dilahap hingga tak tersisa.

Advertisement

Selain memakan tumbuhan, kambing milik Tati yang diberi nama Mamong juga doyan menyantap nasi dengan daging rendang bahkan uang kertas.

Menurut Tati, Mamong dibeli dari tetangganya pada umur empat bulan dan dipelihara di depan rumahnya di Gang Masjid, RT 05 RW 01, Kelurahan Gunung Batu, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Jawa Barat.

“Dulu saya beli Mamong, pas umurnya empat bulan. Dulu saya suka denger dia kaya nangis gitu, terus saya kasihan jadi saya beli,” kata Tati

Advertisement

Selama dipelihara Tati, Mamong tidak menunjukan adanya kelaianan. Hanya saja setiap kali diberi makan apapun oleh Tati, Mamong selalu melahapnya hingga habis.

“Kalau saya lagi makan nasi atau apa saja yang saya makan, si Mamong mau. Bahkan, saya pernah kasih nasi padang pakai daging rendang habis dimakan, saya sampai heran,” jelasnya.

Keunikan Mamong tidak sampai di situ saja, berbagai makanan yang dimakan manusia juga dimakan Mamong. Bahkan, uang kertas dan putung rokok juga dihalapnya hingga habis.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Kisah Unik Video Unik
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif