Teknologi
Rabu, 26 Juli 2017 - 10:30 WIB

Redmi Note 4 Meledak di India, Ini Pembelaan Xiaomi

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Xiaomi Redmi Note 4 meledak (Phone Radar)

Redmi Note 4 meledak di India, Xiaomi buka suara.

Solopos.com, NEW DELHI – Produsen smartphone asal Tiongkok, Xiaomi, dihampiri kabar tak sedap. Ponsel buatannya, Redmi Note 4 dikabarkan meledak di India.

Advertisement

Menanggapi kabar tersebut, Xiaomi, mengatakan telah mengadakan penyelidikan. Mereka menemukan penyebab meledaknya gawai tersebut karena kerusakan charger pihak ketiga.

“Bagi Xiaomi, keamanan pelanggan merupakan hal terpenting. Xiaomi telah menyelidiki kasus Redmi Note 4 yang ada pada gambar dan menyimpulkan hal ini adalah kasus yang disebabkan oleh adanya kerusakan pada charger [pengisi daya] pihak ketiga,” tulis keterangan mereka seperti dikutip Okezone, Selasa (25/7/2017).

Meskipun demikian, Xiaomi bekerja dengan Poorvika, toko di mana unit tersebut dibeli dan telah mengganti unit yang rusak dengan unit Redmi Note 4 yang baru.

Advertisement

Setelah penyelidikan menyeluruh, Xiaomi tidak dapat memvalidasi sumber video ini. Hal ini dikarenakan video tersebut tidak ada kaitannya dengan kasus ini dan asalnya bukan dari toko Poorvika.

Sebelumnya, video baru dari Redmi Note 4 meledak berhasil tertangkap kamera. Dari video itu, terlihat perangkat terbakar saat penjaga toko mencoba memasukkan SIM.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif