Jateng
Selasa, 25 Juli 2017 - 09:50 WIB

FENOMENA ALAM : Penampakan di Langit Kudus Ini Bikin Warganet Berdoa

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Awan yang dianggap memiliki bentuk menyerupai huruf hijaiah berlafal Allah tampak dari Desa Golantepus, Kecamatan Mejobo, Kabupaten Kudus, Jateng, Minggu (24/7/2017) sore. (Facebook.com-Wapodrador)

Fenomena alam yang terjadi di langit yang tampak dari Kabupaten Kudus membuat heboh warganet.

Semarangpos.com, KUDUS – Warganet di media sosial Facebook dihebohkan fenomena alam berupa hadirnya awan yang dianggap memiliki bentuk menyerupai huruf hijaiah berlafal Allah. Fenomena alam itu terlihat dari Desa Golantepus, Kecamatan Mejobo, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (24/7/2017) sore.

Advertisement

Kebanyakan netizen yang menduga penampakan awan tersebut sebagai tanda akan adanya suatu tragedi lantas ramai menggaungkan doa. Foto fenomena alam yang memicu perhatian netizen itu kali pertama dibagikan pengguna akun Facebook Wapodrador di halaman Facebook Info Seputar Kudus.

“Sore tadi langit di atas Masjid Golan Tepus,” tulisnya pada keterangan foto.

Warganet yang mengetahui foto tersebut lantas melontarkan berbagai macam dugaan. “Kui pertanda opo yoo. Muga2 wae Kudus dlindungi dan dijauhkan dari mara bahaya amin,” tulis pengguna akun Facebook Pradesta.

Advertisement

“Tandake kon tekun sholat. Dunia hanya sementara,” ungkap pengguna akun Facebook Alimmuh Tadun.

“Lur lafal Allah itu benar adanya tidak? Tolong dijawab dengan jujur. Apabila benar adanya, di tempat itu akan terjadi bencana. Setelah keluarnya lafal tersebut selama 17 jam baru terjadi musibah. Moga Allah taalla memberikan ampunan di sekitar lafal Allah taalla tersebut. Maaf karena keluarnya lafal Allah talla tersebut keluar. Itu suatu peringatan keras. Sadarlah wahai saudara saudariku se-Islam. Jalankan perintahnya, dekatkan, dan minta rindhonya. Amin ya robb,” tulis pengguna akun Facebook Heriyanto.

Selain itu, ucapan doa juga menggaung dalam kolom komentar kisah unik terkait fenomena alam di Kabupaten Kudus tersebut. “Za Allah, berikan perlindunganmu za Allah,” tulis pengguna akun Facebook Khakanda.

Advertisement

“Alloh… Subhanalloh… Maha besar alloh,” tulis pengguna aklun Facebook Zuli Fitriana Ahsan.

Kiriman mengenai fonemena alam di Kudus itu tampaknya memang berhasil menyita perhatian netizen. Foto awan yang dianggap memiliki bentuk menyerupai huruf hijaiah berlafal Allah itu sudah dikomentari ratusan kali, dibagikan puluhan kali, dan telah mendapatkan tak kurang dari 4.700 tanda suka. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Kata Kunci : Fenomena Alam Kisah Unik
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif