Sport
Senin, 24 Juli 2017 - 06:30 WIB

LIGA PELAJAR : 6 Besar: IM Sragen Tantang Bonansa, Putra Wonogiri Vs PFA

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain IM Sragen, M. Danang (dua dari kiri), berlari mengejar bola saat melawan POP Solo pada putaran Grup A Liga Pelajar Liga Pelajar U-16 Piala Menpora 2017 Korda Soloraya di Lapangan Kartopuran, Solo, Minggu (23/7/2017). (JIBI/Solopos/Hanifah Kusumastuti)

Liga Pelajar menyajikan persaingan antartim Soloraya.

Solopos.com, SOLO — Siapakah tim yang lolos enam besar Liga Pelajar U-16  Piala Menpora 2017 Korda Soloraya akhirnya sudah diketahui. Mereka adalah MARS Solo, Indonesia Muda (IM) Sragen, Bonansa Solo, Putra Wonogiri, Pasoepati Football Academy (PFA), serta Adidas.

Advertisement

Keenam tim tersebut memastikan lolos ke babak enam besar setelah meraih hasil positif pada hari kedua putaran grup di Lapangan Kartopuran, Solo, Minggu (23/7/2017). IM Sragen menyegel tiket ke babak enam besar setelah secara dramatis mengalahkan POP Solo dengan skor tipis 1-0.

IM Sragen dipaksa kehilangan pemain sejak babak pertama setelah Buyung membuat pelanggaran kepada pemain POP. Namun, kalah jumlah pemain tak membuat tim asal Sragen tersebut kendur. Meski mendapat serangan bertubi-tubi, IM  justru bisa mencetak gol lewat sundulan Rizky Faturahman yang memanfaatkan umpan crossing sekitar lima menit sebelum bubar.

Total, IM meraih dua kemenangan dan sekali imbang dalam pertarungan Grup A. Sementara wakil lain yang lolos ke enam besar dari Grup A yakni Bonansa Solo. “Kami sudah cukup rugi dengan kehilangan pemain di babak pertama. Tapi akhirnya menang di laga penentuan ini,” jelas Pelatih IM Sragen, Sasongko Bowi, saat dijumpai Solopos.com seusai laga di Lapangan Kartopuran.

Advertisement

Sementara itu, Putra Wonogiri mengunci babak enam besar setelah menundukkan MARS  1-0 pada laga kedua Grup C. Dari hasil drawing, Minggu petang kemarin, wakil asal Wonogiri tersebut akan menghadapi tim yang lolos dari Grup B, PFA, pada babak enam besar nanti.

“Kami tidak takut siapa pun lawannya. Karena semua tim berat di babak enam besar nanti. Selama ini kami selalu terganjal untuk lolos ke tingkat Jateng. Semoga kali ini kami bisa patahkan kutukan itu,” jelas Pelatih Putra Wonogiri, Joko Trihono.

Sementara itu, hasil drawing lain menempatkan MARS Solo dan Adidas, bakal mendapat bye di babak enam besar turnamen pembinaan ini. MARS langsung lolos ke babak empat besar dengan menunggu pemenang IM Sragen dan Bonansa.

Advertisement

Sementara Adidas menunggu pemenang Putra Wonogiri dan PFA. Ketua Panitia Liga Pelajar Soloraya, Bambang Nugroho, mengatakan  babak enam besar akan digelar di Lapangan Kartopuran, 30 Juli 2017.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif