Ah-tenane
Jumat, 21 Juli 2017 - 01:35 WIB

AH TENANE : Polisi Jon Koplo Tertidur saat Nunggu Kereta Lewat

Redaksi Solopos.com  /  Mugi Suryana  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Ah Tenane kali ini  kiriman dari Yusnita Fatmawati, Ngebuk Sedahromo Lor RT 003/RW 007 No. 04 Kartasura, Sukoharjo, tentang polisi yang tertidur di perlintasan kereta api.

Solopos.com, SUKOHARJO  — Kisah nyata ini dialami seorang polisi di daerah Sukoharjo, sebut saja Jon Koplo. Hari itu Jon Koplo berangkat pagi-pagi sekali karena harus piket. Padahal malamnya Koplo tugas jaga ronda di kampungnya sehingga tidak cukup istirahat.

Advertisement

Ndilalah di tengah perjalanan Koplo tercegat palang kereta api. Dengan terpaksa Koplo berhenti dan menunggu kereta lewat karena palang kereta juga sudah turun.

Ditunggu sampai beberapa menit, kereta tak kunjung lewat juga. Koplo pun theklak-theluk, saking ngantuknya, akhirnya tanpa sadar Koplo tertidur.

Waktu palang sudah naik, Koplo masih saja tertidur sampai motor dan mobil di belakangnya membunyikan klakson. Lalu salah satu bapak yang menunggu itu turun dari kendaraannya dan mengetuk kaca mobil Koplo. “Tok… tok… Pak, bangun, Pak. Kereta sudah lewat…”

Advertisement

Mak gregah, Koplo bangun dan buru-buru menjalankan mobilnya. Sampai di rumah, Koplo menceritakan kejadian tadi kepada istri dan anaknya.

Langsung saja istri dan anaknya tertawa terpingkal-pingkal. “Oalah Paaak… Pak… Kok ya kebangeten men bisa tidur di sembarang tempat,” kata Lady Cempluk, istrinya.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif