Jogja
Kamis, 20 Juli 2017 - 08:20 WIB

PELABUHAN SADENG : Relokasi Lahan Pedagang Ikan Dipersiapkan

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Puluhan kapal jukung sedang diparkir di area Pelabuhan Sadeng. Senin (6/2/2017). (David Kurniawan/JIBI/Harian Jogja)

Pelabuhan Sadeng mengalami pendangkalan dan membutuhkan pengerukan.

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL – Dermaga di Pelabuhan Sadeng, Desa Songbanyu , Kecamatan Girisubo akan diperdalam. Pengerukan dilakukan untuk mempermudah keluar masuk kapal yang ada di pelabuhan tersebut. Total biaya pengerukan yang dibutuhkan mencapai Rp4,5 miliar.

Advertisement

Baca Juga : PELABUHAN SADENG : Wow, Pengerukan Telan Biaya Rp4,5 Miliar
Komandan Pos Angkatan Laut Sadeng Peltu Fajar Tri Irianto mengatakan, proses pengerukan masih di tahap awal. Untuk sekarang, tim sedang mempersiapkan lahan relokasi untuk tempat pedagang berjualan ikan.

“Prosesnya sudah dimulai, tapi masih di tahap awal dan pengerukan belum dilakukan karena menunggu penyiapan lahan terlebih dahulu,” kata Fajar, Rabu (19/7/2017).

Menurut dia, kegiatan ini merupakan upaya memaksimalkan keberadaan Pelabuhan Sadeng. Diharapkan dengan pengerukan maka akses keluar masuk kapal jadi semakin lancar dan tidak terganggu dengan masalah pendangkalan.

Advertisement

Kepala Dinas Kelauatan dan Perikanan Gunungkidul, Khairudin membenarkan adanya rencana pengerukan kawasan Pelabuhan Sadeng. Namun demikian, ia mengaku jika program tersebut merupakan kebijakan provinsi, melalui Dinas Kelautan dan Perikanan DIY.

“Kami sudah diajak koordinasi terkait dengan pengangkatan pasir yang ada di Sadeng. Untuk pengerukan membutuhkan anggaran Rp4,5 miliar,” kata Khairudin.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif