Soloraya
Senin, 17 Juli 2017 - 09:45 WIB

5 Kelurahan di Solo Terima Bantuan Gamelan, Begini Pesan Wali Kota

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemkot Solo menyerahkan bantuan gamelan untuk lima kelurahan di Kota Solo, Senin (17/07/2017). Bantuan diserahkan seusai upacara dan apel pagi di halaman Balai Kota Solo. (Istimewa)

Pemkot memberikan bantuan gamelan untuk lima kelurahan.

Solopos.com, SOLO — Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo menyerahkan masing-masing seperangkat alat gamelan slendro dan pelog untuk lima kelurahan di Solo, Senin (17/07/2017).

Advertisement

Kelima kelurahan penerima bantuan gamelan itu meliputi Karangasem, Manahan, Nusukan, Keprabon dan Joyosuran.

Wali Kota meminta pihak kelurahan penerima bantuan seperangkat gamelan segera memanfaatkan dan mengoptimalkan penggunaannya. Bantuan tersebut diserahkan Pemkot sebagai wujud melestarikan budaya Jawa.

Wali Kota mengancam akan menarik bantuan seperangkat gamelan jika tidak segera dimanfaatkan. “Kalau tidak digunakan atau dimanfaatkan akan kita tarik untuk diserahkan kepada sekolah atau kelurahan yang membutuhkan,” kata Wali Kota yang akrab disapa Rudy.

Advertisement

Kepala Dinas Kebudayaan (Disbud) Solo Sis Ismiyati mengatakan nantinya bantuan seperangkat gamelan akan diserahkan kepada 51 kelurahan di Kota Solo. Bantuan tersebut diserahkan Pemkot secara bertahap sejak 2014 lalu.

“Total bantuan seperangkat gamelan sudah kami berikan kepada 16 kelurahan,” kata dia.

Pemkot menargetkan bantuan gamelan bisa diserahkan kepada 51 kelurahan pada 2020 mendatang.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif